> >

Dibuka Hari Ini, Cara Pengajuan Akun dan Verifikasi KK untuk PPDB Jakarta 2023 Jenjang SMA/SMK

Sekolah | 24 Mei 2023, 10:02 WIB
Ilustrasi pengajuan akun dan verifikasi KK PPDB Jakarta 2023 (Sumber: Antaranews)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tahap pengajuan akun dan verifikasi Kartu Keluarga (KK) Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) DKI Jakarta 2023 jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dibuka hari ini, Rabu (24/5/2023).

Pengajuan akun adalah proses awal PPDB Jakarta 2023 yang membutuhkan KK dan NIK calon siswa atau Calon Peserta Didik Baru (CPDB).

Tahap ini penting untuk memverifikasi data calon siswa. Setelah itu, orang tua atau CPDB bisa mengurus token pendaftaran, lalu memilih sekolah tujuan PPDB. 

 

Tahap pengajuan akun dan verifikasi KK PPDB Jakarta 2023 jenjang SMA dan SMK bisa dilakukan melalui ppdb.jakarta.go.id.

Baca Juga: Cara Pengajuan Akun dan Verifikasi KK untuk PPDB Jakarta 2023 Jenjang SD, Dibuka Hari Ini

"Bagi kamu yang ingin mengikuti PPDB Jenjang SMA dan SMK saat ini sudah bisa melakukan verifikasi Kartu Keluarga dan Pengajuan Akun di https://ppdb.jakarta.go.id. Jangan lupa bagikan informasi ini ke keluarga/kerabat/teman mu yang membutuhkan ya," tulis akun officialppdbdki, Rabu.

Berikut syarat dokumen dan cara pengajuan akun dan verifikasi KK PPDB Jakarta 2023 jenjang SMA dan SMK.

Dokumen pengajuan akun dan verifikasi KK

- NIK CPDB dan nomor Kartu KeluargaFoto atau scan Kartu Keluarga
- Nomor Sidanira
- Nomor Akte Kelahiran
- Nomor HP yang aktif

Cara ajukan akun akun dan verifikasi KK

1. Akses laman publik PPDB di https://ppdb.jakarta.go.id 
2. Mengajukan akun dengan cara mengeklik tombol Pengajuan Akun pada kolom jenjang SMA/SMK
3. Mengisi formulir pendaftaran dan data kependudukan CPDB sesuai dengan KK asli 
4. Memilih lokasi Satuan Pendidikan untuk tempat ajukan akun dan verifikasi KK 
5. Mengunggah hasil pindai/foto dokumen KK asli 
6. Mencetak tanda bukti pengajuan akun yang berisi Nomor Peserta dan PIN /Token untuk Aktivasi 
7. Menunggu proses verifikasi ajuan akun dan KK secara daring oleh tim verifikasi.

Penulis : Dian Nita Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU