Pemuda Madiun Ciptakan Alat Pengubah Plastik Jadi BBM, Sulap Plastik Jadi Solar dan Bensin!
News | 13 September 2022, 16:51 WIBDimas menjelaskan, setiap satu kilogram plastik, akan menghasilkan 80 persen BBM jenis solar, dan 20 persen BBM jenis premium atau bensin.
Namun, berat jenis BBM yang dihasilkan tergantung dari jenis plastik yang digunakan.
BBM berupa solar dan bensin dari sampah plastik ini, kata Dimas, telah digunakan sebagai bahan bakar mobil bermesin diesel dan sepeda motor.
Baca Juga: Awas! Salah Atur Suhu AC Mobil Bikin Boros Bensin, Ini Suhu Ideal Biar Hemat BBM
Bahkan, imbuhnya, BBM itu juga pernah digunakan kendaraan untuk perjalanan antarpulau tanpa ada kendala mesin.
Setiap dua tahun sekali, BBM yang dihasilkan kelompok pemuda ini diuji di laboratorium untuk memastikan ada atau tidaknya perubahan kandungan pada BBM yang dihasilkan.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV