Link Live Streaming Manchester United Vs Newcastle United Dini Hari Nanti, Mulai Jam 03.00 WIB
Sepak bola | 30 Desember 2024, 23:20 WIBMANCHESTER, KOMPAS.TV - Manchester United tengah berada dalam tekanan jelang menghadapi Newcastle United pada pekan ke-19 Premier League 2024/2025.
Manchester United vs Newcastle United akan dimainkan di Stadion Old Trafford, Selasa (31/12/2024) dini hari nanti.
Pertandingan akan dimulai jam 03.00 WIB, dan link live streaming Manchester United vs Newcastle United akan ditempatkan di akhir artikel.
Baca Juga: Link Live Streaming Ipswich Town Vs Chelsea Dini Hari Nanti, Kick-Off Jam 02.45 WIB
Manchester United selalu kalah di dua pertandingan terakhir, dan membuat sang pelatih Ruben Amorim berada dalam tekanan.
Pelatih asal Portugal itu mengakui bahwa sebagai pelatih di klub sebesar Manchester United tekanan akan muncul dalam situasi apa pun.
Namun, ia merasa tekanan itu menjadi pelecut semangatnya untuk meraih hasil lebih baik dengan Setan Merah.
“Pelatih di Manchester United tak akan pernah, apa pun yang terjadi, merasa nyaman. Saya tahu bisnis yang saya lalui, saya tahu jika kami tidak menang, apakah mereka membayar uang tebusan atau tidak, saya tahu semua pelatih dalam bahaya, dan saya suka itu,” katanya di laman resmi klub.
“Anda bisa katakan saya berada di sini selama sebulah, dan melakukan empat (sesi) latihan, tetapi kami tak juga menang. Jadi, saya mengerti itu. Itu adalah kenyataan, dan saya cukup nyaman dengan itu,” tambahnya.
Amorim mengakui menghadapi Newcastle, pemain Manchester United harus mengeluarkan performa terbaiknya.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : Manutd.com/Manchester Evening News