Pengamat Yakin Timnas Indonesia Bisa Tahan Imbang Jepang
Sepak bola | 15 November 2024, 18:49 WIBPemain seperti Maarten Paes, Jay Idzes, Calvin Verdonk, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen, hingga Kevin Diks saat itu belum bisa membela Indonesia karena belum berstatus WNI.
Dengan hadirnya pemain-pemain tersebut, Timnas Indonesia tentu diharapkan bisa meraih hasil yang lebih baik saat melawan Jepang malam ini.
Saat ditanya prediksi skor Timnas Indonesia vs Jepang, Bung Ropan menjawab, "1-1 cukup buat saya," ungkapnya.
Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno akan kick-off jam 19.00 WIB.
Saat ini, Tim Garuda menempati posisi terbawah Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan tiga poin.
Sementara Jepang kokoh di posisi teratas dengan raihan 10 poin dan belum terkalahkan.
Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Jepang: Kevin Diks Debut, Rizky Ridho dan Yakob Sayuri Starter
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV