> >

Hasil Liga 2: Menang, PSIM Yogyakarta Puncaki Klasemen Sementara Grup Dua

Sepak bola | 27 Oktober 2024, 17:18 WIB
Pemain PSIM Yogyakarta Arlyansyah (kiri) menjaga bola dari upaya salah seorang pemain Persekat Tegal yang ingin merebutnya saat kedua tim bertemu pada kompetisi Liga 2 di Stadion Mandala Krida Kota Yogyakarta, Minggu (27/10/2024) petang. (Sumber: IG PSIM)

Usai turun minum, PSIM tak mengendurkan permainannya. Bahkan makin unggul jauh. Kendali pertandingan tetap mereka pegang.

Dua menit babak kedua berjalan, Rafinha membawa PSIM menjauh lewat golnya. Membawa PSIM unggul 2-0 sekaligus membuat striker asal Brasil itu menjadi top skor dengan delapan gol. 

Baca Juga: Hasil Liga 2: PSIM Yogyakarta Masih Tanpa Kemenangan di 3 Laga

Setelah itu, masuk sebagai pemain pengganti, pemain muda Savio Sheva tak ingin ketinggalan untuk mencatatkan namanya di papan skor.

Menit 77, gilirannya mencetak gol untuk membuat PSIM makin menjauh dengan unggul 3 gol tanpa balas. Tidak ada lagi gol tercipta hingga turun laga berakhir.

Atas hasil ini, PSIM pun sementara nyaman di puncak klasemen menjelang kompetisi Liga 2 rehat sebagai penutup putaran pertama. PSIM mencatatkan 5 menang, 2 seri dan 1 kalah di putaran ini.

Posisi tim besutan Seto Nurdiyantoro ini diikuti tempat kedua yakni Bhayangkara Presisi FC yang sama-sama mengoleksi 17 poin tapi kalah selisih gol serta Persijap Jepara di tempat ketiga dengan 15 poin.

 

Penulis : Gading Persada Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU