> >

Reaksi Matthew Baker Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas U17 Indonesia Lawan Kuwait

Sepak bola | 24 Oktober 2024, 07:57 WIB
Pemain timnas U17 Indonesia merayakan gol Matthew Baker saat mengalahkan Kuwait 1-0 pada laga Grup G kualifikasi Piala Asia U17 2025 di Stadion Abdullah Alkhalifa Alsabah, Mishref, Kuwait, Rabu (23/10/2024) malam WIB (Sumber: PSSI)

“Namun kami bekerja keras, dan pada akhirnya bisa mendapatkan hasil yang kami harapkan,” ujarnya.

Kemenangan ini membuat Timnas U17 Indonesia menduduki posisi kedua klasemen sementara Grup G.

Timnas U17 Indonesia sama-sama memiliki poin tiga, dengan Australia.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U17 Indonesia vs Kuwait, Kick-off Jam 21.30 WIB

Namun, Australia berada di posisi teratas, karena menang fantastis atas Mariana Utara dengan skor 19-0 pada pertandingan lainnya.

Torehan tersebut membuat Australia memiliki selisih gol yang lebih baik ketimbang Timnas U17 Indonesia.

Pada laga berikutnya, Timnas U17 Indonesia akan menghadapi Mariana Utara, Jumat (25/10/2024).

Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti

Sumber : ANTARA


TERBARU