> >

Shin Tae-yong: Eliano Reijnders dan Mees Hilgers akan Gabung Melawan Bahrain dan China

Sepak bola | 30 September 2024, 13:13 WIB
Dua pemain berdarah Belanda Mees Hilgers dan Eliano Reijnders dipastikan akan diproses untuk naturalisasi agar bisa membela Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram @erickthohir)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Shin Tae-yong memastikan Eliano Reijnders dan Mees Hilgers akan bergabung dengan skuad Timnas Indonesia dalam matchday 3&4 Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Bahrain dan China. 

Kedua pemain tersebut dijadwalkan bakal mengambil sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) pada hari ini, Senin (30/9/2024).

Proses pengambilan sumpah menjadi WNI tersebut bakal berlangsung di Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Belanda di Kota Den Haag. Jika sudah rampung, Eliano dan Mees akan membuat Kartu Tanda Penduduk (KTP) Indonesia. 

Kemudian, dua pemain keturunan tersebut akan menjalani prosedur pemindahan federasi dari KNVB ke PSSI. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Anggap Jens Raven Belum Siap Perkuat Timnas Indonesia Senior

Dua pemain tersebut memang dipersiapkan untuk memperkuat kedalaman skuad Timnas Indonesia selama putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan Oktober mendatang. 

Pertama, Indonesia akan menjalani laga tandang melawan Bahrain pada 10 Oktober. Kemudian, skuad Garuda giliran melawat ke markas China lima hari berselang. 

Shin Tae-yong sudah memastikan kedua pemain tersebut akan ambil bagian dalam dua laga kontra Bahrain dan China. 

"Eliano Reijnders dan Mees Hilgers akan gabung langsung melawan Bahrain dan China," ujar Shin Tae-yong usai laga Timnas U-20 Indonesia vs Yaman di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam WIB dikutip dari BolaSport

Baca Juga: Janji Mees Hilgers Jelang Jadi WNI, Langsung Belajar Bahasa Indonesia

Saat ini, Eliano dan Mees sedang berkarier di divisi teratas Liga Belanda. Eliano yang merupakan adik dari gelandang AC Milan Tijjani Reijnders, adalah gelandang serang klub PEC Zwolle. 

Sementara Mees Hilgers merupakan bek tengah utama FC Twente. 

 

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : BolaSport


TERBARU