Nova Arianto Sesalkan Munculnya Sikap Sombong dalam Skuad Timnas U17 Indonesia
Sepak bola | 26 Agustus 2024, 15:27 WIB"Harapannya itu tidak terjadi lagi dan pemain bisa introspeksi untuk kebaikan ke depan," tegas eks bek Timnas Indonesia tersebut.
Baca Juga: Hasil Pekan Kedua Liga Inggris: Liverpool Lanjutkan Tren Positif, Chelsea Pesta Gol
Meski demikian, Nova juga tidak menyangkal kemenangan kontra India merupakan hal yang positif.
Menurutnya, laga kontra India dapat menjadi acuan untuk melihat kondisi, kelemahan, dan perkembangan Garuda Muda.
"Saya melihat kami banyak mendapatkan evaluasi dari tujuan diadakannya uji coba dengan India ini," papar Nova.
"Saya ingin melihat sejauh mana kondisi fisik, taktikal, teknik, dan mental pemain."
"Dengan pertandingan ini, kami semakin tahu perkembangan pemain dan bahan evaluasi saya sehingga tim ini menjadi lebih siap lagi di Kualifikasi Piala Asia U17 2025," tandas pelatih berusia 44 tahun itu.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas.com