> >

Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott Bergabung ke Blackpool FC sebagai Pemain Pinjaman

Sports | 6 Agustus 2024, 10:26 WIB
Pemain Timnas U23 Indonesia, Elkan Baggott, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang China Taipei, Sabtu (9/9/2023). (Sumber: PSSI)

BLACKPOOL, KOMPAS.TV - Blackpool FC resmi mengumumkan bahwa mereka telah menyetujui kesepakatan peminjaman bek tengah tim nasional Indonesia, Elkan Baggott, dari Ipswich Town, Selasa (6/8/2024). Baggott akan bermain untuk Blackpool selama satu musim penuh.

"Blackpool dengan bangga mengumumkan kesepakatan Elkan Baggott dengan status pinjaman selama satu musim," tulis Blackpool dalam situs resmi mereka.

Bek berusia 21 tahun ini bergabung dengan The Seasiders dari klub Premier League, Ipswich Town. Elkan Baggott menyambut positif kepindahannya ke Blackpool dan berharap dapat memberikan kontribusi signifikan bagi klub.

"Senang sekali akhirnya saya bisa berada di sini," kata Baggott.

"Saya bersemangat untuk memainkan peran saya dalam musim yang diharapkan bakal menjadi musim sukses untuk klub," ujarnya.

Baca Juga: Kalahkan Mesir 3-1, Prancis Melaju ke Final Olimpiade Paris 2024

Dengan tinggi sekitar 196 cm, Baggott dikenal karena kehadirannya yang kuat dan fisik yang tangguh. Selama karier internasionalnya, Baggott telah memperkuat Timnas Indonesia sebanyak 24 kali.

Kehadirannya di lini belakang diharapkan dapat memperkuat pertahanan Blackpool dan membantu tim meraih hasil positif di musim mendatang.

Elkan mengungkapkan bahwa dirinya telah melakukan komunikasi intensif dengan pihak Blackpool untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi musim baru.

"Saya sudah berbincang dengan pelatih kepala dan Direktur Olahraga selama beberapa minggu terakhir," ungkap Baggott.

"Cara tim bermain, skuad yang ada di sini, semuanya sangat positif. Saya kenal sejumlah pemain lain yang juga ada di sini dan mereka memberikan masukan baik," ujarnya.

Baca Juga: Arkhan Kaka Tanggapi Kritik terkait Performanya di Piala AFF U19 2024, Ini Katanya

Penulis : Danang Suryo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU