> >

Link Live Streaming Bali United vs Persija Jakarta di Piala Presiden 2024, Kick-Off Jam 19.30 WIB

Sepak bola | 26 Juli 2024, 18:00 WIB
Striker Persija Jakarta, Marko Simic, dalam pertandingan melawan Madura United di ajang Piala Presiden 2024. (Sumber: pialapresiden.id)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, menegaskan pemulihan kondisi menjadi fokusnya jelang menghadapi Bali United pada laga Grup B Piala Presiden 2024.

Laga Bali United vs Persija Jakarta akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (26/7/2024) mulai pukul 19.30 WIB. Link live streaming Bali United vs Persija Jakarta disertakan di akhir artikel ini.

Baca Juga: Link Live Streaming Madura United Vs Arema FC di Piala Presiden 2024, Kick-Off Jam 15.30 WIB

Persija hanya memiliki jeda satu hari sebelum melawan Bali United, setelah duel menghadapi Arema FC.

Pena pun menegaskan pemulihan kebugaran menjadi fokusnya untuk bisa meraih kemenangan saat lawan Bali United.

“Persiapan pertama kami adalah mencoba untuk memulihkan kondisi kebugaran pemain sebaik mungkin, karena kemarin adalah pertandingan yang sulit,” tuturnya, dikutip dari laman resmi Persija.

“Jadi kami coba untuk melakukan yang terbaik agar dapat fokus pada pertandingan besok,” tambahnya.

Sementara bek Persija, Muhammad Ferrari, mengatakan kemenangan menjadi harga mati bagi timnya untuk lolos ke semifinal Piala Presiden 2024.

Ia menegaskan, Macan Kemayoran enggan bergantung pada tim lain untuk bisa lolos ke fase knock-out.

“Peluang yang kami lihat cukup besar. Insyaallah kalau kami menang maka akan ada di semifinal,” tuturnya.

“Bagi saya sebagai pemain, akan melakukan yang terbaik untuk lolos ke semifinal,” lanjut Ferrari.

Sedangkan Bali United sudah dipastikan tersingkir dari Piala Presiden 2024 usai kekalahan dari Madura United.

Baca Juga: Jadwal Timnas U19 Indonesia Vs Malaysia di Semifinal ASEAN Cup U19 2024, Ini Prediksi Skornya

Meski begitu, pelatin Bali United, Stefano Cugurra, tak terlalu memikirkan hasil tersebut.

Apalagi menurutnya, manajemen memang tidak menetapkan target tertentu di turnamen ini.

“Kami pakai Piala Presiden untuk benar-benar melihat semua pemain di dalam tim, lawan Arema, Madura, Persija, saya beri kesempatan para pemain tampil agar dapat chemistry,” tuturnya.

LINK LIVE STREAMING

Link live streaming Bali United vs Persija Jakarta ada di bawah ini.

>>>>> KLIK DI SINI

 

Penulis : Haryo Jati Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Persija.id/Tribun Bali


TERBARU