> >

Argentina vs Kolombia di Final Copa America 2024: Prediksi Skor, H2H, dan Susunan Pemain

Sepak bola | 14 Juli 2024, 18:45 WIB
Pemain Argentina, Lionel Messi, memberi isyarat selama pertandingan semifinal Copa America 2024 melawan Kanada di East Rutherford, New Jersey, Amerika Serikat, Selasa, 9 Juli 2024. (Sumber: AP Photo/Adam Hunger)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Final Copa America 2024 akan menyajikan duel seru antara juara bertahan Argentina melawan Kolombia. 

Duel Argentina vs Kolombia ini akan berlangsung di Stadion Hard Rock, Miami, Amerika Serikat, Senin (15/7/2024) pukul 07.00 WIB. 

Argentina lolos ke final sebagai tim dengan pertahanan terbaik. Mereka hanya kebobolan satu gol, di babak perempat final kontra Ekuador. 

Di sisi lain, Kolombia juga tampil impresif sepanjang Copa America 2024. Tim racikan pelatih asal Argentina Nestor Lorenzo ini belum pernah kalah (4 menang dan 1 imbang vs Brasil). 

Selain itu, Kolombia juga tengah dalam tren positif. Los Cafeteros belum pernah kalah dalam 28 pertandingan terakhir di semua kompetisi. 

Baca Juga: Jelang Final Copa America 2024 Argentina vs Kolombia, Lionel Messi Merasa Lebih Tenang

Terlepas dari itu, kedua kesebelasan mengincar rekor pribadi.

Argentina akan menjadi tim tersukses di Copa America jika mampu memenangkan laga ini. Untuk sementara, Albiceleste sudah mengoleksi total 15 gelar, setara dengan Uruguay. 

Kolombia sendiri mengincar gelar Copa America kedua mereka. Satu-satunya trofi Copa America yang pernah mereka raih terjadi pada 2001 silam, kala menjadi tuan rumah turnamen. 

Namun, misi Kolombia terlihat sangat sulit jika menilik catatan pertemuan melawan Argentina. Dari 12 duel terakhir melawan Albiceleste, Kolombia baru menang 1 kali, 6 kali imbang, dan 5 kali kalah. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU