> >

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U20 Toulon Cup 2024: Besok Jumpa Ukraina di Laga Perdana

Sepak bola | 3 Juni 2024, 22:00 WIB
Figo Dennis merayakan golnya saat Timnas Indonesia U20 bermain imbang lawan China 1-1 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (22/3/2024). Timnas Indonesia U20 akan mulai petualangannya pada ajang Toulon Cup 2024 di Prancis, Selasa (4/6) besok malam WIB. (Sumber: PSSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jadwal pertandingan antara Timnas Indonesia U20 vs Ukraina U23 di ajang Toulon Cup 2024 bakal berlangsung di Stade Jules-Ladoumegue, Selasa (4/6/2024) pukul 23.00 WIB. 

Di turnamen yang punya nama resmi Tournoi Maurice Revello ini, skuad Garuda Muda tergabung di Grup A bersama Ukraina, Panama, Jepang, dan Italia. 

Turnamen ini juga akan dimanfaatkan Timnas U20 Indonesia sebagai persiapan untuk ajang AFF U19 dan Kualifikasi Piala Asia U20 2025.

Melansir laman resmi PSSI, pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri menyebut turnamen ini sebagai ajang uji ocba untuk menemukan komposisi tim terbaik. 

Baca Juga: Tak Ada Marselino Ferdinan di Timnas U20 Indonesia untuk Toulon 2024, Ini Alasan Indra Sjafri

Timnas Indonesia U20 yang diperkuat pemain macam Riski Afrisal tidak dibebankan target yang tinggi. 

"Turnamen Toulon Cup sebagai uji coba yang sangat baik sekali untuk membentuk tim U-20, baik itu untuk mereka mempraktikkan game plan atau filosofi yang akan kami mainkan nanti," ucap Indra Sjafri. 

"Saat ini kondisi tim baik dan pemain terus mengalami peningkatan dalam segala hal," sambungnya

Sebagai informasi tambahan, Toulon Cup 2024 ini bakal diikuti sejumlah tim kelompok usia U19 sampai dengan U23. 

Ini akan menjadi partisipasi ketiga Timnas Indonesia di Toulon Cup. Sebelumnya prestasi terbaik Garuda Muda adalah finis sebagai peringkat 10 babak klasifikasi pada edisi 2022. 

Baca Juga: Kata Ketum PSSI Erick Thohir usai Timnas Indonesia Imbang Lawan Tanzania

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U20 di Toulon Cup 2024

Selasa, 4 Juni 2024

Pukul 23.00 WIB: Indonesia vs Ukraina U23

Kamis, 6 Juni 2024

Pukul 23.00 WIB: Indonesia vs Panama U21

Sabtu, 8 Juni 2024

Pukul 19.00 WIB: Jepang U21 vs Indonesia

Rabu, 12 Juni 2024

Pukul 23.15 WIB: Italia U21 vs Indonesia

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU