> >

Susunan Pemain Indonesia vs Korea di Semifinal Uber Cup: An Se Young Absen, Gregoria Wajib Menang

Badminton | 3 Mei 2024, 23:35 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mencoba mengembalikan kok ke arah pemain Jepang, Akane Yamaguchi, dalam putaran ketiga Uber Cup 2024 di Chengdu, Provinsi Sichuan, China, Rabu, 1 Mei 2024. (Sumber: AP Photo/Ng Han Guan)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tim bulu tangkis putri Indonesia akan menghadapi Korea Selatan di babak semifinal Uber Cup 2024, Sabtu (4/5/2024) pagi.

Dari susunan pemain yang diturunkan, secara mengejutkan Korea Selatan tidak menurunkan tunggal putri utamanya, An Se Young.

Indonesia akan menurunkan Gregoria Mariska Tunjung di partai pertama yang bakal menghadapi Sim Yu Jin.

Jorji, sapaan akrabnya, di atas kertas unggul atas Sim. Dari segi ranking BWF, Jorji berada di peringkat ke-9 sedangkan lawannya menduduki posisi ke-37.

Namun dari rekor pertemuan, kedua pemain sudah bertemu empat kali dan Jorji hanya menang satu kali. 

Kekalahan terakhir diterima Jorji pada ajang Korea Open 2023. Misi balas dendam Jorji diharapkan bisa jadi modal apik untuk bisa mengantarkan Indonesia ke final Piala Uber 2024.

Sementara pasangan ganda Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dihadapkan pada misi berat.

Lawannya adalah juara All England 2024, Baek Ha Na/Lee So Hee, yang secara keseluruhan unggul jauh dari mereka baik dari segi head to head maupun ranking BWF.

Baek/Lee saat ini menempati peringkat 2 di ranking BWF. Dari head to head, Apri/Fadia hanya pernah menang satu kali dari empat pertemuan sebelumnya. 

Baca Juga: Hasil Uber Cup 2024: Indonesia Melaju ke Semifinal usai Tekuk Thailand 3-0

Untuk meringankan langkah Indonesia, Apri/Fadia harus menang atas Baek/Lee.

Di laga ketiga, penentu kemenangan antara Indonesia vs Thailand, Ester Nurumi Tri Wardoyo, akan menghadapi Kim Ga Ram. Secara ranking, Ester unggul jauh atas Kim.

Namun laga kali ini merupakan pertemuan pertama kedua pemain dan patut dinantikan konsistensi Ester untuk menyumbang poin bagi tim Uber Indonesia. 

Di partai keempat, ganda kedua Indonesia, Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari, akan melawan Jeong Na Eun/Kong Hee Yong. 

Laga ini bakal menjadi tantangan bagi tim Indonesia, namun Ribka/Lanny diharapkan bisa mengamankan kemenangan jika harus bermain.

Partai pemungkas akan melibatkan Komang Ayu Cahya Dewi yang bakal bertemu Kim Min Sun. Secara ranking, Komang lebih diunggulkan meraih kemenangan.

Susunan Pemain Indonesia vs Korea di Semifinal Piala Uber 2024

  • WS: Gregoria Mariska Tunjung vs Sim Yu-jin
  • WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva vs Baek Ha-na/Lee So-hee
  • WS: Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Kim Ga-ram
  • WD: Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari vs Jeong Na-eun/Kong Hee-yong
  • WS: Komang Ayu Cahya Dewi vs Kim Min-sun

Jadwal Semifinal Piala Thomas dan Uber 2024

Pukul 08.30 WIB

  • [Uber Cup/Lapangan 1] - China vs Jepang
  • [Uber Cup/Lapangan 2] - Indonesia vs Korea

Pukul 16.00 WIB

  • [Thomas Cup/Lapangan 1] - China vs Malaysia
  • [Thomas Cup/Lapangan 2] - Indonesia vs China Taipei 

Baca Juga: Hasil Thomas Cup 2024: Tumbangkan Korea Selatan 3-1, Indonesia Melaju ke Semifinal

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: