> >

Jokowi akan Saksikan Pertandingan Timnas Indonesia vs Irak di Kamar: Menang Insyaallah

Sepak bola | 2 Mei 2024, 12:49 WIB
Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi tetap optimis Timnas U23 Indonesia bisa menembus Olimpiade Paris 2024. (Sumber: X @jokowi)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo mengatakan akan menyaksikan pertandingan sepak bola Timnas Indonesia melawan Timnas Irak untuk memperebutkan juara tiga Piala AFC U-23 nanti malam.

“Nonton (Timnas Indonesia melawan Irak) di kamar,” kata Presiden Jokowi, Kamis (2/5/2024).

Presiden Jokowi berharap, Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan dalam pertandingan melawan Timnas Irak dan lolos ke Olimpiade Paris 2024.

“Menang insyaallah,” ucap Jokowi.

Baca Juga: Hakim MK Arief Marah 2 Komisioner KPU Tak Hadir Sidang Sengketa Pileg: Ini KPU Kok Enggak Serius

Sebagai informasi, Timnas Indonesia U23 akan menjalani laga penentuan melawan Irak, untuk memperebutkan peringkat ketiga Piala Asia U23 Tahun 2024.

Pertandingan Timnas Indonesia U23 vs Irak akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Kamis (2/5/2024).

Jika Timnas Indonesia U23 berhasil menang atas Irak, maka dipastikan akan langsung lolos ke Olimpiade 2024.

Baca Juga: Kapolri Bentuk Tim Khusus Kawal Masalah Ketenagakerjaan: karena Buruh Motor Penggerak Pembangunan

Dengan lolos ke Olimpiade 2024, Timnas Indonesia U23 akan tergabung ke Grup B dan berpeluang menghadapi lawan-lawan yang lebih berat seperti Argentina, Maroko dan Ukraina.

Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU