Semifinal Piala FA Man City vs Chelsea Malam Ini, Erling Haaland Diragukan Tampil
Sepak bola | 20 April 2024, 18:30 WIBLONDON, KOMPAS.TV - Erling Haaland diragukan tampil membela Manchester City dalam laga semifinal Piala FA 2023-24 kontra Chelsea.
Duel Man City vs Chelsea kali ini bakal berlangsung di Stadion Wembley, London, Ingggris pada Sabtu (20/4/2024) mulai pukul 23.15 WIB.
Juru taktik Man City, Pep Guardiola, memaparkan bahwa Haaland belum tentu bisa main dalam laga ini.
"Erling, kita lihat saja nanti. Saya tidak tahu, saya bukan dokter. Ia mengalami sedikit gangguan dan kita akan melihat perkembangannya dalam beberapa jam ke depan," kata Guardiola, dikutip dari mancity.com.
Baca Juga: Ingin Bawa Timnas Indonesia U23 ke Olimpiade 2024, Shin Tae-Yong Terkenang Kesuksesan Ini
"Pertandingan yang sulit [melawan Madrid]. Laga yang berlangsung selama 120 menit. Intensitas tinggi untuk kedua tim. Erling merasakan sesuatu. Masalah otot yang membuatnya tidak dapat melanjutkan pertandingan," sambungnya.
Terlepas dari itu, laga kontra Chelsea bakal menjadi ujian tersendiri bagi Man City.
Dari dua pertemuan sebelumnya pada musim ini, Citizen selalu gagal mengalahkan The Blues (2 kali bermain imbang).
Meskipun demikian, City belum pernah kalah dari delapan pertemuan terakhir kontra Chelsea di lintas kompetisi; 6 menang dan 2 kali imbang.
Baca Juga: Link Live Streaming Persik vs Persita Kick Off Jam 15.00 WIB: Ambisi Menang di Kandang
Prediksi Susunan Pemain Man City vs Chelsea
Manchester City (4-1-4-1): Ortega; Gvardiol, Dias, Stones, Walker; Rodri; Grealish, Foden, De Bruyne, Silva; Alvarez.
Pelatih: Josep Guardiola.
Chelsea (4-2-3-1): Petrovic; Cucurella, Silva, Chalobah, Gusto; Caicedo, Fernandez; Mudryk, Gallagher, Palmer; Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV/mancity.com