> >

Timnas Indonesia Lakoni Latihan Perdana Jelang Lawan Vietnam, Witan Sulaeman Ungkap Kondisi Tim

Sepak bola | 24 Maret 2024, 12:55 WIB
Pemain timnas Indonesia, Witan Sulaeman saat latihan perdana di Hanaoi, Vietnam, Sabtu (23/3/2024). (Sumber: PSSI)

HANOI, KOMPAS.TV - Timnas Indonesia sudah melakoni latihan perdana setelah tiba di Vietnam untuk laga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) pada laga Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tim besutan Shin Tae-yong telah menggelar latihan perdana, Sabtu (23/3/2024) malam di lapangan latihan My Dinh.

Baca Juga: Proses Naturalisasi Selesai, Thom Haye & Ragnar Oratmangoen Bisa Bela Timnas Indonesia Lawan Vietnam

Berdasarkan pemantauan Kompas TV, Thom Haye sudah ikut berlatih.

Skuat timnas Indonesia menjalani pemulihan kondisi fisik saat melakoni latihan perdana.

Pemain timnas Indonesia Witan Sulaeman pun mengungkapkan kondisi tim saat latihan.

“Iya pasti cukup melelahkan karena perjalanan jauh, tapi kita recovery training, dan semua pemain menikmatinya, dan ya mungkin besok baru perlahan latihan iti untuk persiapan pertandingan melawan Vietnam,” ujarnya.

“Tentunya, sebagai pemain selalu siap apabila diturunkan bermain. Siapa pun pemainnya sudah pasti siap, dan akan memberikan (penampilan) yang terbaik,” katanya.

Timnas Indonesia sebelumnya mengalahkan Vietnam 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (21/3/2024).

Baca Juga: Timnas Indonesia U20 Nyaris Kalah dari China, Indra Sjafri Soroti Performa Timnya

Gol Egy Maulana Vikri jadi penentu kemenangan timnas Indonesia di pertandingan tersebut.

Kemenangan tersebut membuat timnas Indonesia naik ke posisi kedua klasemen sementara Grup F dengan poin empat.

Sedangkan bagi Filipina kekalahan itu membuat mereka tergeser di posisi ketiga klasemen sementara.

Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU