> >

Dilantik Jadi Komite Eksekutif KOI, Greysia Polii Ingin Berkontribusi Lagi untuk Olahraga Indonesia

Sports | 13 Maret 2024, 23:24 WIB
Mantan pemain bulu tangkis ganda putri Indonesia Greysia Polii. (Sumber: ANTARA/HO/NOC Indonesia)

“Menjadi sebuah kehormatan buat saya bisa mewakili suara teman-teman atlet," lanjutnya.

"Ini menjadi tugas sekaligus tantangan buat saya, semoga saya bisa menjalankan amanat ini dengan baik, membawa perubahan positif, serta menjadi bagian dalam Olympic Movement untuk generasi selanjutnya,” ucapnya.

Greysia kemudian menjelaskan, atlet tidak bisa berjuang sendirian jika ingin berprestasi.

Ia menyebut dukungan dari berbagai pihak terkait sangat penting dalam perjuangan meraih prestasi di berbagai panggung kejuaraan bergengsi di dunia.

“Menjadi atlet itu tidak mudah, tapi saya berharap setiap atlet bisa memaksimalkan potensi dan melewati batasan-batasan dalam diri mereka,” pungkas Greysia. 

Baca Juga: PBSI Targetkan Tiga Nomor Ini Raih Medali di Olimpiade Paris 2024

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU