Link Live Streaming AS Roma vs Brighton Mulai Pukul 00.45 WIB
Sepak bola | 7 Maret 2024, 23:00 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Bigmatch Liga Eropa akan tersaji malam ini dengan prediksi skor antara AS Roma dan Brighton dalam laga leg pertama babak 16 besar yang akan digelar pada Jumat (8/3/2024) dini hari.
Duel tersebut bisa disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel ini.
Pertandingan antara AS Roma dan Brighton akan berlangsung di Stadion Olimpico pada pukul 00.45 WIB.
Duel ini menarik perhatian karena akan mempertemukan dua pelatih asal Italia, yaitu Daniele De Rossi untuk AS Roma dan Roberto De Zerbi untuk Brighton.
AS Roma diprediksi akan berusaha maksimal untuk meraih kemenangan dalam laga ini, mengingat mereka harus bertandang ke markas Brighton pada pekan depan.
Baca Juga: Hasil Liga-liga Eropa Semalam: Man City dan Barcelona Gagal Menang
Tim De Rossi tidak ingin mendapatkan start yang buruk di laga kandang karena mengalahkan The Seagulls bukanlah perkara yang mudah.
Meskipun AS Roma berhasil lolos ke babak 16 besar Liga Eropa setelah mengalahkan Feyenoord melalui adu penalti, Brighton sebagai juara Grup B memiliki potensi menjadi lawan yang merepotkan.
Tim yang ditangani oleh Roberto De Zerbi memiliki pemahaman yang baik tentang sepak bola Italia.
Pertandingan ini akan menjadi pertemuan perdana bagi kedua tim. Dilihat dari performa terakhir, AS Roma lebih difavoritkan untuk meraih kemenangan.
Di bawah asuhan De Rossi, Roma berhasil memenangkan enam dari sembilan pertandingan dan hanya kalah sekali.
Sementara itu, Brighton mengalami dua kekalahan beruntun tanpa berhasil mencetak gol.
Berikut link live streaming AS Roma vs Brighton mulai pukul 00.45 WIB: LINK
Baca Juga: Link Live Streaming Dewa United Vs Persikabo Sore Ini, Mulai Jam 15.00 WIB
Penulis : Kiki Luqman Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV