Hasil Drawing All England 2024: The Daddies Langsung Hadapi Unggulan Pertama
Badminton | 23 Februari 2024, 21:56 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Indonesia mengutus 11 wakil terbaiknya ke turnamen bulu tangkis bergengsi All England 2024 yang akan digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, pada 12-17 Maret.
All England merupakan turnamen bulu tangkis tertua di dunia, yang pertama kali digelar pada 1898 di Guildford, Inggris.
All England 2024 berlevel BWF Super 1000, kategori paling tinggi dalam turnamen bulu tangkis internasional.
Baca Juga: Jelang Olimpiade Paris 2024, PBSI Tunjuk Ricky Soebagdja Sebagai Kabid Binpres
BWF telah menyiapkan total hadiah sebesar 1,3 juta dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp20,36 miliar, yang akan dibagikan kepada para pemenang dalam lima kategori: tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.
Pada Selasa (21/2/2024), BWF telah merilis hasil undian All England 2024, yang menentukan lawan bagi wakil-wakil Indonesia di babak 32 besar.
Di sektor ganda putra, Indonesia mengirim empat wakil yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Juara bertahan Fajar/Rian akan melawan pasangan China Taipei, Fang Chih Lee/Fang Jen Lee.
Sedangkan The Daddies, julukan Ahsan/Hendra, akan berhadapan dengan unggulan pertama asal India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Leo/Daniel akan ditantang ganda putra China Taipei, Lee Yang/Wang Chi-Lin. Adapun Fikri/Bagas akan berebut tiket babak 16 besar dengan Alexander Dunn/Adam Hall dari Skotlandia.
Baca Juga: Hasil Liga 1 Malam Ini: Persija Kalah oleh Madura United, Arema FC Menang 2-3 atas RANS Nusantara
Indonesia meraih gelar juara ganda putra pada dua edisi terakhir All England. Fajar/Rian menjadi juara pada 2023, dan Fikri/Bagas menjadi juara pada tahun sebelumnya.
Bahkan, ganda putra Indonesia mampu menyabet empat gelar dalam lima edisi terakhir All England.
Hasil undian atau drawing wakil Indonesia di sektor-sektor lainnya dapat dilihat di bawah ini.
Hasil Drawing Wakil Indonesia di All England 2024
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting (5) vs Chia Hao Lee (Chinese Taipei)
- Jonatan Christie vs Chou Tien Chen (Chinese Taipei)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Priyanshu Rajawat (India)
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung (7) vs Yeo Jia Min (Singapura)
Ganda Putra
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (7) vs Fang Chih Lee/Fang Jen Lee (Chinese Taipei)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/1)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Chinese Taipei)
- Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Alexander Dunn/Adam Hall (Scotlandia)
Ganda Putri
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela (India)
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong/8)
- Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Jiang Zen Bang/Wei Ya Xin (China/5)
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV