Media Asing Terkesan dengan Timnas Indonesia, Yakin Talenta Mudanya Makin Matang di Piala Asia 2023
Sepak bola | 21 Januari 2024, 13:46 WIBDOHA, KOMPAS.TV - Performa timnas Indonesia yang diisi pemain muda di Piala Asia 2023 membuat media asing terkesan.
Timnas Indonesia menduduki posisi ketiga klasemen sementara Grup D Piala Asia 2023.
Hasil itu didapat setelah timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0 di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa, Jumat (19/1/2024).
Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Eksploitasi Masalah Krusial Jepang di Sektor Ini, Sejarah Bisa Tercipta
Gol tunggal Asnawi Mangkualam lewat eksekusi penalti jadi kunci kemenangan timnas Indonesia.
Media olahraga Amerika Serikat ESPN mengungkapkan kekagumannya terhadap tim muda timnas Indonesia.
“Mereka adalah tim termuda di antara 24 tim di turnamen, tetapi talenta bersinar Indonesia akan semakin matang di Piala Asia 2023,” tulis ESPN.
Media tersebut mengatakan, ketimbang mendapat pengalaman dari Qatar, timnas Indonesia bahkan kemungkinan bisa bertahan lebih lama.
Kemenangan timnas Indonesia atas Vietnam membuka peluang untuk lolos ke babak 16 besar.
ESPN menegaskan, kemenangan atas Vietnam sangat krusial bagi Indonesia untuk melangkah lebih jauh di Piala Asia 2023.
Penulis : Haryo Jati Editor : Deni-Muliya
Sumber : ESPN