> >

Piala Asia 2023: Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Belajar dari Vietnam

Sepak bola | 16 Januari 2024, 18:07 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir. (Sumber: ANTARA/Maria Cicilia Galuh)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta Timnas Indonesia dapat mencontoh sikap patriotik Vietnam dalam mengarungi Piala Asia 2023. 

Seperti diketahui, Timnas Indonesia telah melakoni laga pertama Grup D Piala Asia 2023 kontra Irak pada Senin (15/1/2024) di Stadion Ahmed bin Ali, Qatar. 

Dalam laga tersebut, skuad Garuda harus mengakui keunggulan Singa Mesopotamia dengan skor 1-3.

Kekalahan ini membuat Indonesia tercecer di dasar klasemen Grup D dengan koleksi 0 poin. 

Kans Indonesia untuk memenuhi target lolos ke 16 besar juga semakin berat.

Pasalnya, Garuda masih harus menghadapi dua tim kuat; Vietnam dan Jepang. 

Baca Juga: Shin Tae-yong Yakin Para Pemain Muda Timnas Indonesia akan Semakin Bagus

Vietnam akan menjadi lawan selanjutnya Indonesia. Duel kontra Vietnam akan dilangsung pada Jumat (19/1) nanti. 

Namun, Vietnam bukanlah lawan yang bisa diremehkan. Golden Star Warriors secara mengejutkan tampil impresif dalam laga perdananya kontra favorit juara Jepang. 

Vietnam memberikan perlawanan kuat dan bahkan sempat unggul 1-2, walau pada akhirnya kalah dengan skor 4-2. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU