Lolos ke 16 Besar Asian Games 2022 Meski Kalah dari Korut, Ini Janji Pilar Timnas Indonesia U24
Sepak bola | 25 September 2023, 08:51 WIBHANGZHOU, KOMPAS.TV - Pemain sekaligus pilar Timnas Indonesia U24 Alfeandra Dewangga berjanji akan bermain lebih baik lagi ke depannya seusai kalah dari Korea Utara.
Timnas Indonesia U24 takluk 0-1 dari Korea Utara di Zhejiang Normal University East Stadium, Minggu (25/9/2023).
Meski kalah pada laga terakhir Grup F, tim Garuda Muda tetap lolos ke babak 16 besar sebagai peringkat tiga terbaik.
Baca Juga: Indra Sjafri Ungkap Kelemahan Timnas Indonesia U24 hingga Kalah dari Korea Utara, Apa Saja?
Dewangga pun menyesali kekalahan timnas Indonesia U24, dan berjanji tim akan bermain lebih baik lagi di laga berikutnya.
“Secara hasil kita tidak bagus, secara pemainan kita tak memuaskan,” katanya.
“Untuk pertandingan selanjutnya di 16 besar atau 8 besar, semoga kitab isa memainkan pertandingan dengan baik,” kata pemain PSIS Semarang itu.
Ia pun mengaku senang Timnas Indonesia U24 bisa lolos ke babak 16 besar.
“Masih ada kesempatan untuk memperbaiki tim, individu atau kitanya sendiri. Mungkin ini yang terbaik untuk kita,” ujarnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U24 Lolos ke 16 Besar Asian Games 2022, Dewangga Bicara Mengenai Calon Lawan
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV