Badminton Lovers: Dikabarkan Berpacaran dengan Kenta Nishimoto, Begini Klarifikasi Chiharu Shida
Badminton | 20 September 2023, 10:44 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pemain bulu tangkis ganda putri Jepang Chiharu Shida memberikan klarifikasi terkait hubungannya dengan rekan senegaranya, Kenta Nishimoto.
Belakangan ini, Badminton Lovers dihebohkan kabar Chiharu Shida yang berpacaran dengan tunggal putra Jepang, Kenta Nishimoto.
Kabar ini muncul setelah Shida dan Nishimoto terlihat makan berdua dalam sebuah foto video yang diunggah akun Instagram @lambe.badminton, Selasa (19/9/2023).
Tak berapa lama setelah kabar ini muncul, Shida lantas memberikan klarifikasinya.
Melalui unggahan di Instagram Story, Shida membantah dirinya berpacaran dengan Nishimoto.
Pebulu tangkis berusia 26 tahun itu mengatakan bahwa tidak ada hubungan romantis dirinya dengan Nishimoto yang merupakan seniornya di tim badminton Jepang.
Terkait foto dirinya yang makan berdua dengan Nishimoto, Shida mengaku bahwa momen itu terjadi saat karena bertemu saat sarapan.
"Geleng-geleng kepala karena mendapat banyak komentar dan menyebutkan berkencan dengan Kenta Nishimoto haha," tulis Shida di akun Instagram-nya @_chiharushida_.
Baca Juga: Daftar Pemain Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2022: Merah Putih Turunkan Kekuatan Terbaik
"(Waktu itu) Sarapan di saat yang sama, jadi (Kenta) bergabunglah dengan saya. (Kebetulan) Saya baru saja mendapat makan."
"Senior timnas itu semua orang baik, tapi ini bukanlah hubungan yang berkembang jadi cinta."
Shida bahkan menuliskan permintaan maaf kepasa Nishimoto karena ikut terseret ulah netizen.
"Yakinlah semua fans olahraga, hahaha! Nishimoto-san, saya juga minta maaf atas masalah ini," ucap Shida.
Chiharu Shida menjadi salah satu atlet bulu tangkis Jepang yang cukup populer, terutama di Indonesia.
Pasangan ganda putri Nami Matsuyama itu dikenal karena memiliki paras cantik dan tingkah menggemaskan di atas lapangan.
Shida dan Nishimoto sendiri saat ini berada di Hangzhou, China bersama tim bulu tangkis Jepang di ajang Asian Games 2022.
Mereka akan bersaing dengan atlet bulu tangkis dari negara lain seperti tuan rumah China, Korea Selatan dan Indonesia demi meraih medali di pesta olahraga empat tahunan terbesar di Asia itu.
Baca Juga: Jokowi Targetkan Indonesia Masuk 10 Besar di Asian Games 2022: Biasanya Hitungan Saya Tidak Meleset
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV