> >

Jadi Runner Up di Korea Open 2023, Fajar/Rian Akui Lakukan Banyak Kesalahan

Badminton | 23 Juli 2023, 19:43 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian (kanan) dan Muhammad Rian Ardianto, saat bertanding melawan Ong Yew Sin dan Teo Ee Yi dari Malaysia di babak perempat final Malaysia Open 2023 di Bukit Jalil Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat, 13 Januari 2023. (Sumber: AP Photo/Kien Huo)

 

YEOSU, KOMPAS.TV - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi runner up di Korea Open 2023 setelah kandas di tangan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Bertanding di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, Minggu (23/7/2023), Fajar/Rian kalah lewat laga tiga gim dengan skor 21-17, 13-21, 14-21. 

Kendati kalah, ganda putra ranking satu dunia itu mengaku tetap bersyukur atas pencapaian ini.

"Alhamdulillah, tetap bersyukur karena pertandingan Korea Open 2023 ini selesai. Walau belum berhasil mempersembahkan gelar bagi Indonesia khususnya PBSI," ungkap Fajar seusai pertandingan, dikutip dari laman resmi PBSI.

Fajar mengakui Rankireddy/Shetty bermain sangat baik, sedangkan dia dan Rian banyak melakukan kesalahan.

"Kami banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri," katanya.

Selain itu, dia mengatakan strategi no lob yang diterapkan Rankireddy/Shetty menyulitkannya.

"Pola permainan pasangan India adalah speed dan power dengan no lob yang menyulitkan."

Baca Juga: Link Live Streaming Korea Open 2023 Hari Ini 11.00 WIB: Fajar/Rian Vs Rankireddy/Shetty di Final

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : KOMPAS TV


TERBARU