Dampak World Beach Games 2023 Bali Dibatalkan: 100 Atlet Batal Berlaga, ANOC Kelabakan
Sports | 5 Juli 2023, 08:43 WIBDENPASAR, KOMPAS.TV - Asosiasi Komite Olimpiade Nasional (ANOC) telah mengumumkan pembatalan World Beach Games dan Rapat Umum ANOC 2023 yang seharusnya diselenggarakan di Bali 5 - 12 Agustus mendatang.
Keputusan diambil usai panitia lokal secara mengejutkan mencabut komitmen jadi tuan rumah dua kegiatan tersebut.
Hal ini juga membuat ANOC kelabakan dalam menemukan tuan rumah alternatif untuk World Beach Games.
Baca Juga: Bali Mengundurkan Diri jadi Tuan Rumah, ANOC World Beach Games 2023 Dibatalkan!
Panitia lokal beralasan, mereka tidak mendapatkan kepastian anggaran dari pemerintah untuk menyelenggarakan World Beach Games 2023.
Hal ini telah menyebabkan kekecewaan besar bagi ANOC dan telah menggagalkan rencana para atlet dari 100 NOC untuk bertanding.
"Dengan sangat terkejut dan sangat kecewa ANOC mengetahui bahwa Panitia Penyelenggara Lokal (LOC) Bali 2023 telah menarik diri dari komitmennya untuk menjadi tuan rumah ANOC World Beach Games dan Majelis Umum ANOC pada Agustus 2023," tulis ANOC dalam pernyataannya di Instagram, Selasa (4/7).
Baca Juga: ANOC World Beach Games Bali 2023 Batal, Anggaran Pemerintah Disebut Tidak Cair
"Dengan Olimpiade dijadwalkan berlangsung dalam satu bulan, keputusan pada pemberitahuan yang terlambat tersebut mencegah ANOC untuk dapat menemukan tuan rumah alternatif," keluh mereka.
Pembatalan ini mengejutkan karena Ketua Komite Olimpiade Nasional Indonesia (KOI) sekaligus Ketua Panitia Pelaksana World Games 2023 Raja Sapta Oktohari, sebelumnya yakin bahwa acara tersebut akan dilaksanakan sesuai jadwal yang ditetapkan.
Sebelumnya, pelaksanaan World Beach Games 2023 juga menghadapi kontroversi terkait penolakan Gubernur Bali I Wayan Koster terhadap kehadiran kontingen Israel.
Baca Juga: Respons I Wayan Koster soal Kelanjutan Kontingen Israel di ANOC World Beach Games 2023 Bali
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo kemudian melakukan lobi-lobi dan berhasil menjembatani pertemuan antara Raja Sapta dengan Gubernur Koster pada bulan April lalu.
Isu tersebut akhirnya mereda. Bahkan, Koster berubah sikap dan memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan World Beach Games.
Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV