> >

Indonesia vs Argentina 0-2, Suporter Berharap Timnas Bisa Lawan Tim Kuat Lagi Macam Brasil

Sepak bola | 19 Juni 2023, 22:48 WIB
Para pemain Timnas Indonesia dan Argentina sedang melakukan pemanasan jelang FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023). (Sumber: Ahmad Zilky/Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Suporter Timnas Indonesia berharap skuad Garuda dapat kembali berhadapan dengan negara-negara kuat sepak bola seperti Brasil dan Portugal. 

Seperti diketahui, Indonesia baru saja melakoni FIFA Matchday melawan juara dunia Argentina. 

Duel Indonesia vs Argentina yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (19/6/2023) berkesudahan dengan skor 0-2 untuk kemenangan Tim Tango. 

Dua gol kemenangan Argentina dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.

Kendati demikian, seorang suporter Timnas Indonesia, Luki mengaku bangga dengan permainan Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan. 

Baca Juga: Hasil Indonesia vs Argentina 0-2: Pertahanan Merah Putih Solid, Aksi Paredes dan Romero Jadi Pembeda

"Luar biasa sekali permainan Indonesia. Jarang-jarang Indonesia bermain dengan juara dunia," kata Luki kepada reporter Kompas TV Nandha Aprilia di Kompas Malam, Senin (19/6). 

Lain itu, Luki juga berharap Timnas Indonesia ke depannya dapat kembali melawan tim-tim kuat. 

"Apapun hasil dari pertandingan ini, tetap dukung Timnas Indonesia. Ke depannya, lebih banyak lagi negara-negara yang besar di sepak bola melawan Indonesia. Mudah-mudahan ada Brasil atau Portugal," sambung Luki. 

Baca Juga: Jokowi Tiba di GBK Nonton Pertandingan Indonesia Vs Argentina

Apabila menilik skor akhir, hasil yang didapat Timnas Indonesia ini tidak terlalu buruk. Pasalnya, Indonesia terpaut jauh dari segi ranking FIFA. Argentina di posisi 1, sedangkan Indonesia di urutan ke-149. 

Indonesia juga membuat sejumlah peluang yang nyaris berbuah gol. 

Terlepas dari itu, skuad Garuda arahan Shin Tae-yong melalui FIFA Matchday bulan Juni 2023 ini tanpa kemenangan. Sebelumnya, Indonesia ditahan imbang tanpa gol oleh Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, 14 Juni 2023.

 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU