Hasil Singapore Open 2023: Disingkirkan Pasangan Malaysia, Leo/Daniel Gagal Melaju ke Semifinal
Badminton | 9 Juni 2023, 13:27 WIBSINGAPORE, KOMPAS.TV - Dari hasil Singapore Open 2023, ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, gagal melangkah ke babak semifinal.
Langkah Leo/Daniel terhenti di fase 32 besar usai kalah dalam duel dengan pasangan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, di Singapore Indoor Stadium, Jumat (9/6/2023).
The Babies, julukan Leo/Daniel, takluk lewat tiga gim 21-18, 16-21 dan 20-22.
Pada gim pertama, Leo/Daniel sempat tertekan saat ketinggalan 0-4 di awal.
Tapi perlahan, ganda putra nomor 10 dunia itu bisa mengejar dan menyamakan kedudukan 7-7. Bahkan Leo/Daniel bisa berbalik memimpin 11-10 setelah interval atas Aaron/Soh.
Tapi pasangan Malaysia yang tak mau kalah bisa kembali unggul di kedudukan 14-16.
Namun secara luar biasa, Leo/Daniel meraih enam angka beruntun untuk memimpin 20-16.
Gim pertama pun akhirnya dimenangkan pasangan Indonesia dengan skor 21-18.
Berlanjut ke gim kedua, Aaron/Soh tampil semakin agresif untuk meraih poin. Mereka pun mampu unggul 8-11 atas Leo/Daniel saat interval.
Baca Juga: Indonesia Hanya Sisakan 2 Wakil di Perempat Final Singapore Open 2023, Ini Link Live Streaming-nya
Leo/Daniel tak menyerah begitu saja. Mereka bisa menyamakan angka pada kedudukan 16-16.
Sayangnya, pasangan Malaysia yang menjadi unggulan ketiga di Singapore Open 2023 bisa meraih lima angka beruntun dan merebut gim kedua 16-21.
Pertandingan pun berlanjut ke gim ketiga. Pada gim penentuan ini, kedua pasangan tampil habis-habisan dan mengeluarkan semua kemampuan terbaik mereka.
Rally cepat dan smash keras diperagakan kedua kubu pada kedudukan 6-6. Namun setelah itu, Aaron/Soh mampu mengambil momentum untuk meraih angka beruntun dan menutup interval 6-11.
Selepas interval, pasangan Malaysia bisa mempertahankan keunggulan mereka 11-16.
Leo/Daniel pun dalam keadaan sulit saat pasangan Malaysia unggul 14-19.
Sempat mendekat 17-19, Leo/Daniel akhirnya bisa memaksakan skor deuce 20-20.
Akan tetapi, pertandingan akhirnya dimenangkan Aaron/Soh setelah menutup gim ketiga 20-22.
Dengan kekalahan Leo/Daniel ini, Indonesia hanya menyisakan satu wakil yang akan bertanding di Singapore Open 2023 yakni Anthony Sinisuka Ginting.
Baca Juga: Singapore Open 2023: Kandas di Babak Kedua, Fikri/Bagas Akui Kalah Fokus dan Konsistensi
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV