Pelatih Lebanon Akui Timnya Raih Kemenangan Sulit atas Timnas U22 Indonesia
Sepak bola | 15 April 2023, 01:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Lebanon Miguel Moreira mengakui bahwa timnya meraih kemenangan yang sulit atas Timnas U22 Indonesia.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Lebanon berhasil mengalahkan Timnas U22 dengan skor 1-2 dalam laga uji coba internasional yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (14/4/2023) malam.
Dalam laga tersebut, tim asuhan Indra Sjafri unggul lebih dulu lewat gol bunuh diri Ali Al Rida Ismail di menit 83.
Akan tetapi, Lebanon kemudian mampu menyamakan kedudukan di menit 89 lewat tandukan Mohamed Mahdi Sabbah.
Young Cedars bahkan berbalik memimpin 1-2 pada menit 90+6 setelah tendangan Mohammed Nasser dari sisi kiri pertahanan Indonesia tak bisa diselamatkan oleh kiper Ernando Ari karena berbelok arah terkena bek.
Seusai pertandingan, Moreira mengatakan bahwa ini kemenangan yang sulit diraih oleh timnya.
"Pertama, saya berterima kasih pada Indonesia, ini negara yang indah, dan ini pertandingan bagus," kata Miguel dikutip dari BolaSport, Jumat (14/4/2023).
"Untuk kedua tim, kedua tim sangat antusias, dan juga atmosfer stadionnya, dan ini kemenangan yang sulit diraih bagi kami," sambungnya.
Baca Juga: Hasil Timnas U22 Indonesia vs Lebanon: Garuda Muda Keok 1-2
Moreira kemudian tak menampik, para pemain Lebanon masih kelelahan setelah baru tiba di Jakarta pada Rabu (12/4/2023) lalu.
Hal itu terlihat dari banyaknya pemain Lebanon yang harus mendapatkan perawatan di menit-menit akhir pertandingan karena mengalami kram.
"Saya dan juga tim teknis merasa bahwa para pemain kelelahan, karena tidak mudah menciptakan masalah (untuk Indonesia)," ujar pelatih asal Portugal tersebut.
"Karena kami juga butuh waktu 13 sampai 14 jam penerbangan untuk sampai ke sini."
"Tapi pada akhirnya, mereka layak menang, atas semua komitmen yang ditunjukkan, semua orang Lebanon harus berbangga dengan kemenangan ini," ucap Moreira.
Selain itu, Moreira menambahkan, faktor kelembapan dan cuaca juga menjadi masalah lain yang dihadapi Lebanon yang membuat mereka tampil kurang maksimal di babak pertama.
"Kami sadar di 30 menit sampai 40 menit pertama akan sangat sulit, dengan temperaturnya dan kelembapan udaranya, jadi kami mempersiapkan hal itu," kata Miguel.
"Tapi nyatanya kami tetap berjuang," pungkasnya.
Timnas U22 Indonesia dan Lebanon akan kembali berjumpa di laga uji coba selanjutnya pada Minggu (16/4/2023).
Baca Juga: Timnas U22 Indonesia vs Lebanon, Pelatih Lawan Manfaatkan Uji Coba untuk Matangkan Pemain Muda
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari
Sumber : BolaSport