Sabitzer soal MU Bikin 2 Gol Bunuh Diri kontra Sevilla: Kecewa, Aneh, Gol Bodoh, Kami Frustrasi
Sepak bola | 14 April 2023, 06:30 WIBMANCHESTER, KOMPAS.TV - Meskipun bermain gemilang di Laga MU vs Sevilla dengan sumbang 2 gol pada laga berakhir 2-2 di Old Trafford, Jumat (14/4/2023) pada perempat final Liga Europa, Marcel Sabitzer sangat kecewa pada pertandingan itu.
Apalagi, kemenangan timnya yang sudah depan mata buyar lantaran dua gol bunuh diri pemain mereka sendiri di menit akhir. Yakni kapten tim Harry Maguire dan Tyrell Malacia di jelang akhir laga.
"Ya, saya kesulitan menemukan kata yang tepat," kata Sabitzer usai laga kepada BT Sport, Jumat.
"Ini seperti menaiki roller babak pertama yang bagus, kami memiliki banyak peluang, akhirnya seri," tambah pemain Timnas Austria itu.
Baca Juga: MU vs Sevilla: Maguire Bunuh Diri Menit ke-92, Kemenangan Setan Merah Digagalkan Pemain Sendiri
Ia lantas menyebut, kin timnya harus berbuat lebih baik lagi di markas Sevilla pada leg kedua nanti, seraya menyebut dua gol dari kapten Harry Maguire dan Malacia di menit akhir aneh.
"Kami tidak bisa kebobolan gol seperti ini dan kami sangat kecewa," jelasnya.
Pemain pinjaman dari Bayern Muenchen itu lantas menyebut, pertandingan Mu vs Sevilla dinihari tadi WIB aneh, apalagi timnya harus bermain dengan 10 orang lantaran Lisandro Martinez cedera, ditambah malah bobol gawang sendiri.
"Menit-menit terakhir aneh, dengan satu orang, tetapi seperti yang saya katakan, gol yang bodoh. Bukan yang kami inginkan," paparnya.
"Kami sangat frustrasi, tidak bisa kebobolan seperti ini, tidak fokus sampai akhir dan ketika unggul 2- 0 di kandang, harusnya menang," jelas Sabitzer.
Baca Juga: Daftar Skuad Manchester United di Liga Europa: Wout Weghorst dan Marcel Sabitzer Masuk
Adapun di laga ini, Pada laga kandang MU vs Sevilla itu, berakhir dengan skor imbang 2-2.
Lebih pahit lagi karena semua gol diborong oleh pemain MU. Dua gol oleh Sabitzer di babak pertama, lantas di babak kedua mencetak dua gol lagi, tapi ke gawang sendiri alias bunuh diri.
Gol bunuh diri Setan Merah disumbangkan oleh kapten tim Harry Maguire menit ke-92 dan full back mereka Malacia di menit ke-84.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV