> >

Jokowi Minta Menpora Dito Prioritaskan Cabor Berpotensi Medali di SEA Games dan Asian Games

Sports | 4 April 2023, 02:45 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo berbicara kepada media usai dilantik Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (3/4/2023). (Sumber: Antara)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah memberikan tiga poin arahan kepadanya. Dito sendiri baru saja dilantik menjadi menteri termuda di kabinet Jokowi pada Senin (3/4/2023).

Dito mengaku akan melanjutkan program-program pendahulunya sekaligus seniornya di Partai Golkar, Zainudin Amali. Seniornya itu mundur dari pos menpora usai menjadi wakil ketua umum PSSI.

Baca Juga: Sisa 1,5 Tahun Jadi Menpora, Dito Ariotedjo Optimistis Penuhi Harapan Jokowi

"Yang pasti melanjutkan apa yang sudah dilakukan Menpora sebelumnya, Pak Zainudin Amali, program seperti event besar olahraga dan juga sentra pelayanan kepemudaan nasional," kata Dito di Jakarta, Senin.

Menurut Dito, Jokowi juga menggariskan tiga hal yang mesti ditempuhnya sebagai menpora.

Pertama adalah memprioritaskan cabang olahraga (cabor) yang memiliki potensi medali di ajang SEA Games dan Asian Games.

"Jadi harus efisien tetapi kita mendapatkan hasil medali yang baik," kata Dito.

Arahan kedua Jokowi adalah pelaksanaan liga-liga olahraga secara masif, di tingkat sekolah hingga antarkampung.

Arahan ketiga adalah pengembangan industri olahraga Indonesia.

"Presiden sangat peduli dan ingin ekosistem sports industry Indonesia ini semakin maju dan semakin established."

"Pak Presiden ingin pengembangan pemuda itu lebih ke arah kewirausahaan dan juga profesionalitas, dan dengan capaian indeks pemudanya naik," kata Dito.

Baca Juga: Dito Ariotedjo Jadi Menteri Termuda di Kabinet Jokowi, Golkar Ungkap Alasan Ajukan Namanya

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU