> >

Hasil Liga Champions: Chelsea dan Benfica Kompak Lolos ke Perempat Final

Sepak bola | 8 Maret 2023, 05:54 WIB
Raheem Sterling merayakan golnya dalam laga Liga Champions antara Chelsea vs Dortmund, Rabu (8/3/2023) di Stamford Bridge. (Sumber: Sky Sports)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Chelsea dan Benfica sukses memastikan diri menjadi dua tim pertama yang lolos ke babak perempat final Liga Champions 2022-23. 

Chelsea sukses menyingkirkan wakil Jerman, Borussia Dortmund. Sementara Benfica menghajar wakil Belgia, Club Brugge. 

Duel Chelsea vs Dortmund yang berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Rabu (8/3/2023) dini hari WIB berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan tuan rumah. 

Dua gol kemenangan The Blues dibukukan oleh Raheem Sterling (43') dan penalti Kai Havertz menit ke-53. 

"Tadi adalah performa yang masif," kata pencetak gol perdana Chelsea, Raheem Sterling usai pertandingan, dikutip dari BBC Sport. 

"Kami benar-benar mengambil peluang yang dimiliki. Sebagai tim, kami memang merasa bisa lolos," tandasnya. 

Baca Juga: Prediksi Tottenham vs Milan: Rekor Head to Head dan Prakiraan Susunan Pemain

Lewat kemenangan ini, Chelsea berhak lolos ke perempat final Liga Champions 2022-23 berkat keunggulan skor agregat 2-1. 

Pada saat yang bersamaan, laga Benfica vs Club Brugge di Estadio da Luz, Portugal berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan The Eagles. 

Gol-gol kemenangan Benfica dibukukan oleh Rafa Silva (38'), Goncalo Ramos (45+2', 57'), penalti Joao Mario (71'), serta David Neres pada menit ke-77. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU