Kapolri dan Erick Thohir Diminta Investigasi Gas Air Mata dan Bentrok Suporter vs Polisi di Semarang
Sepak bola | 18 Februari 2023, 10:34 WIB"Apapun alasannya harus ada tindakan hukum," sambungnya.
Para suporter, kata Indro, berharap tidak ada lagi kepolisian unakan kekerasan amankan pertandingan sepak bola.
"Tapi saya berharap pihak kepolisian tidak lagi memakai pendekatan kekerasan terhadap suporter. Lebih mengutamakan pendekatan kemanusiaan lebih baik," tutupnya.
Baca Juga: Alasan Polisi Tembakkan Gas Air Mata ke Suporter di Semarang, Kini 16 Orang Diperiksa Usai Ricuh
Sebelumnya, PSSI sendiri pada hari ini, Sabtu, bakal mengumpulkan para exco untuk rapat bersama terkait ricuh suporter dan polisi di Semarang ini dalam pertemuan darurat.
"Kami sudah memantau dan instruksi ketua umum (Erick Thohir), menyampaikan kepada kita semua, exco. Menyampaikan data-data nya," jelas Waketum PSSI Zainuddin Amali, Jumat (17/2/2023) malam dilansir dari laporan tim jurnalis Kompas TV.
"Besok (hari ini), exco akan rapat jam 13.00 WIB. Namanya emergency meeting," paparnya di sela-sela menonton mini match laga Timnas U-20 Indonesia jelang Piala Dunia.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV