Kejuaraan Asia Beregu Campuran 2023: Menang 3-2 atas Thailand, Indonesia Juara Grup C
Badminton | 16 Februari 2023, 20:41 WIBDUBAI, KOMPAS.TV - Indonesia berhasil menjadi juara Grup C Kejuaraan Asia Beregu Campuran 2023 atau Badminton Asia Mixed Team Championship usai mengalahkan Thailand di laga terakhir penyisihan grup, Kamis (16/2/2023).
Bertanding di Dubai Exhibition Centre, Indonesia yang sempat tertinggal 0-2 mampu bangkit di tiga partai terakhir untuk mengunci kemenangan dengan skor 3-2.
Di partai pertama yang mempertandingkan sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting yang menjadi wakil Indonesia, gagal menyumbang skor.
Ginting yang menghadapi Sitthikom Thammasin harus takluk dua gim langsung, 9-21 dan 12-21.
Pada partai kedua yang memainkan nomor tunggal putri, Indonesia lagi-lagi gagal meraih skor.
Gregoria Mariska Tunjung tak mampu membendung keperkasaan tunggal putri Thailand, Busanan Ongbamrungphan, dan kalah juga dengan dua gim langsung 18-21 dan 15-21.
Baca Juga: Hasil Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Indonesia Libas Bahrain dengan Skor 5-0
Indonesia mulai bangkit di partai ketiga saat nomor ganda putra dimainkan.
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil menipiskan ketertinggalan Indonesia dari Thailand usai mengalahkan Pharanyu Kaosamaang/Worrapol Thongsa-nga dalam tiga gim 21-13, 19-21 dan 21-16.
Pada partai keempat, Indonesia berhasil menyamakan skor berkat kemenangan yang diraih ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Kompas TV