Kalahkan Al-Hilal 5-3, Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2022, Ancelotti: Kami sangat Bahagia
Sepak bola | 12 Februari 2023, 06:39 WIBRABAT, KOMPAS.TV - Real Madrid menjadi juara Piala Dunia Antarklub ke-5 setelah mengalahkan Al-Hilal 5-3 pada laga final.
Kemenangan itu diraih Madrid di Stadion Stade Prince Moulay Abdalla, Rabat, Maroko, Sabtu (11/2/2023) waktu setempat.
Pada laga tersebut gol kemenangan Madrid dibukukan Vinicius Junior di menit ke-13 dan 69, Fran Valverde (18, 85), dan Karim Benzema (54).
Sedangkan gol Al-Hilal yang merupakan wakil Asia dari Arab Saudi dibukukan Mousa Marega di menit ke-26, dan brace Luciano Vietto di menit ke-63 dan 79.
Baca Juga: Fakta-Fakta Final FIFA Club World Cup Real Madrid Vs Al Hilal
Meski ini jadi gelar kelima untuk Piala Dunia Antarklub, tapi bagi Madrid ini menjadi gelar interkontinental Madrid ke delapan.
Sebelumnya Madrid menjadi juara Piala Interkontinental yang kemudian menjadi Piala Toyota tiga kali yaitu pada 1960, 1998 dan 2002.
Piala Interkontinental dan Piala Toyota merupakan cikal bakal dari Piala Dunia Antarklub.
Mereka pun menjadi pemilik gelar terbanyak dari kejuaraan ini.
Baca Juga: Thomas Doll Sindir Shin Tae-yong: Pelatih Timnas kok seperti Badut
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : The Guardian