> >

PSG: Kami Sedang Mendiskusikan Perpanjangan Kontrak dengan Messi

Sepak bola | 6 Februari 2023, 02:05 WIB
Lionel Messi disambut guard of honour oleh rekan sesama pemain dan staf pelatih di PSG usai kembali dari liburan perayaan juara Piala Dunia 2022 Argentina, Rabu (4/1/2023). (Sumber: Twitter @PSG_English)

PARIS, KOMPAS.TV - Direktur Olahraga Paris Saint-Germain Luis Ocampos mengungkapkan pihaknya saat ini sedang mendiskusikan perpanjangan kontrak dengan Lionel Messi. 

Kontrak Messi di Parc Des Princes hanya tersisa kurang dari enam bulan yang membuat pemain berusia 35 tahun itu bisa menjadi pemain agen bebas di musim panas mendatang. 

Dengan belum adanya kontrak baru yang disepakati, masa depan juara Piala Dunia 2022 itu pun terus dispekulasikan. 

Messi disebut ditawari untuk bereuni dengan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi dengan Al Hilal menjadi tujuan. 

Pemain berjuluk La Pulga itu juga dikaitkan untuk pulang kembali ke Barcelona dan bahkan dirumorkan bermain di Amerika Serikat bersama klub milik David Beckham Inter Miami. 

Namun berbagai rumor tersebut kemudian seakan dibantah setelah Ocampos memastikan bahwa pihaknya saat ini tengah berbicara dengan Messi perihal kontrak baru. 

PSG sangat ingin mempertahankan Messi yang musim ini telah menjadi pilar penting di klub. 

Teranyar, Messi mencetak satu gol dalam kemenangan 2-1 PSG atas Toulouse, Sabtu (4/2/2023) kemarin, dengan tendangan melengkung dari luar kotak penalti. 

Baca Juga: Lionel Messi Akhirnya Menyesali Sikapnya ke Louis van Gaal di Piala Dunia 2022

“Saat ini, kami sedang berdiskusi dengan Messi untuk perpanjangannya," ungkap Ocampos kepada Telefoot dikutip dari talkSPORT

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : talkSPORT


TERBARU