> >

Hasil Indonesia Masters 2023: Ginting Kalah dari Wakil China

Badminton | 26 Januari 2023, 13:04 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indoneia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke arah lawannya pebulu tangkis tunggal putra Hongkong Lee Cheuk Yu pada babak 32 besar turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023). Ginting menang dengan skor 21-10 dan 21-12. (Sumber: Kompas.tv/Ant/M Risyal Hidayat/hp.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil tuan rumah sekaligus tunggal putra nomor 2 dunia Anthony Sinisuka Ginting, tumbang pada babak 16 besar Indonesia Masters 2023 usai dikalahkan oleh wakil China Shi Yu Qi.

Duel antar dua atlet itu berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (26/1/2023) siang WIB.

Anthony Ginting kalah straight game atau dua gim langsung dari Shi Yu Qi dengan skor akhir 19-21, 16-21.

Hasil Indonesia Masters 2023 tersebut membuat rekor Anthony Ginting dengan Shi Yu Qi semakin buruk.

Pebulu tangkis kelahiran Cimahi, Jawa Barat, tersebut kalah tujuh kali dari delapan pertemuan dengan Shi Yu Qi. 

Sebelumnya pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi, tumbang di babak 16 besar Indonesia Masters 2023 usai dikalahkan pasangan China He Ji Ting/Zhou Hao Dong.

Mereka berdua tumbang dalam dua gim langsung atau straight game 20-22, 17-21 dalam tempo 45 menit di Lapangan 2 Istora Senayan, Jakarta, Kamis (26/1/2023) pagi WIB.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2023 Hari Ini: Menanti Duel Tunggal dan Ganda Tanah Air!

Laga tersebut berjalan sengit padai gim pertama dengan jarak-jarak tipis dan adu tikung. Akan tetapi, Sabar/Reza seakan kehilangan permainan mereka pada gim kedua.

Sebagai pertandingan hari ini diwarnai dengan pertemuan antara wakil Indonesia dalam duel tunggal dan ganda sejak pukul 09.00 WIB.

Pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan bertemu dengan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di MD Match 13, Court 1.

Sementara untuk tunggal ada Jonatan Christie vs Shesar Hiren Rhustavito di Court 2 pada MS Match 7.

Perwakilan Indonesia menyisakan enam dari tujuh peserta yang tampil dalam ganda putra.

 

Pasalnya pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan gugur dalam babak 32 besar.

Di tunggal putra menyisakan 3 wakil yakni Jonathan Christie, Shesar Hiran, dan Chico Aura.

Untuk tunggal putri masih lengkap dengan Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Sabar/Reza Tumbang

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: