> >

Manchester United Gigit Jari, Barcelona Tegaskan Tak Jual Frenkie de Jong

Sepak bola | 6 Januari 2023, 02:30 WIB
Manchester United siap menerima kenyataan apabila mereka akhirnya gagal untuk merekrut Frenkie de Jong di musim panas ini. (Sumber: Manchester Evening News)

Penampilan Dembele pun belakangan semakin membaik dan menjadi pilihan utama Xavi. 

"Dia tidak untuk dijual. Pada waktu yang tepat kita akan sampai pada pembaruannya, dia adalah salah satu pemain terpenting dalam tim," kata Laporta.

"Dia adalah salah satu pilar. Setiap kali dia bermain, dia menciptakan ruang. Kemarin dia mencetak gol yang luar biasa," puji Laporta setelah pertandingan Copa Del Rey antara Barcelona melawan Intercity. 

Ansu Fati adalah pemain terakhir yang dikomentari Laporta. Pemain Timnas Spanyol masih berjuang untuk tampil bagus bersama Barcelona dengan hanya mencetak tiga gol dalam 15 pertandingan musim ini. 

Meski Fati bukan pilihan utama Barcelona, Laporta menegaskan, pemain lulusan akademi La Masia itu tidak dijual. 

"Tidak ada seorang pun dari tim utama yang dijual. Bukan Ansu Fati atau orang lain," tegasnya. 

Dengan kabar ini, Manchester United pun tentu harus mencari target baru untuk memperkuat kini tengah mereka. 

Sejauh ini, nama Ruben Neves (Wolves) dan Declan Rice (West Ham) menjadi dua target utama Erik ten Hag untuk memperkuat skuad Manchester United. 

Baca Juga: Manchester United Incar Jack Butland, David De Gea Yakin Perpanjang Kontrak di Old Trafford

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Mirror


TERBARU