> >

Kroasia vs Brasil Malam Ini, Canarinho Incar Gol Cepat

Sapa qatar | 9 Desember 2022, 15:02 WIB
Pemain Timnas Brasil, Vinicius Junior (kanan), berselebrasi setelah mencetak gol dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 melawan Korea Selatan di Stadion 974, Doha, Qatar, Senin, 5 Desember 2022. (Sumber: AP Photo/Jin-Man Lee)

 

DOHA, KOMPAS.TV - Brasil akan berhadapan dengan Kroasia di babak perempat final Piala Dunia 2022. Jelang laga ini, pelatih Brasil, Tite, menginstruksikan anak-anak asuhnya untuk mencetak gol cepat. 

Duel Kroasia vs Brasil dijadwalkan bertempat di Stadion Education City, Al Rayyan, Qatar, Jumat (9/12/2022) mulai pukul 22.00 WIB. 

Neymar Jr dan kolega memang difavoritkan memenangi duel ini. Terlebih, pada babak 16 besar, Canarinho, julukan Timnas Brasil, mampu menang mudah melawan Korea Selatan.

Selecao mencetak semua golnya pada 36 menit pertama pertandingan. 

Di sisi lain, Kroasia harus bekerja keras untuk menyingkirkan wakil Asia, Jepang. Tim berjuluk Vatreni tersebut baru bisa menekuk Jepang lewat babak adu penalti. 

Baca Juga: Prediksi Belanda vs Argentina Piala Dunia 2022: Prakiraan Line Up dan Rekor Head to Head

Ingin mengulangi performa timnya seperti saat melawan Korea Selatan, Tite berharap anak-anak asuhnya dapat mencetak gol cepat ke gawang Kroasia. 

"Kami inigin mencetak gol cepat, sehingga kami bisa bermain lebih nyaman," papar Tite dikutip dari The Guardian. 

"Pasalnya Kroasia memiliki kualitas individu dan kolektif, sekaligus tangguh dan gigih. Kami sadar benar dengan kekuatan mereka, tapi fokus saya adalah menjaga standar permainan kami." 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV/The Guardian


TERBARU