Achraf Hakimi Lakoni Seleberasi Penguin Usai Eksekusi Penalti, Berhubungan dengan Sergio Ramos?
Sapa qatar | 8 Desember 2022, 14:06 WIBDOHA, KOMPAS.TV - Pemain timnas Maroko, Achraf Hakimi melakukan seleberasi penguin setelah sukses eksekusi penalti saat lawan Spanyol.
Hakimi berperan besar dalam kemenangan Maroko atas Spanyol pada laga 16 besar Piala Dunia 2022, Selasa (6/12/2022).
Spanyol menang adu penalti 3-0, setelah bermain imbang tanpa gol di waktu normal dan babak perpanjangan waktu.
Hakimi yang menjadi salah satu eksekutor sukses mencetak gol ke gawang Unai Simon lewat tembakan ala Antonin Panenka.
Baca Juga: Kejutan Maroko Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022, Jadi Suka Cita Dunia Arab
Namun, selebrasi ala penguin yang dilakukannya setelah eksekusi menimbulkan banyak spekulasi.
Dikutip dari The Sun, selebrasi tersebut merupakan serangan Hakimi kepada Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique yang tak memasukkan Sergio Ramos ke skuad untuk Piala Dunia 2022.
Padahal penggawa Paris Saint-Germain (PSG) itu kerap jadi eksekutor penalti La Furia Roja.
Ramos dan Hakimi kerap melakukan seleberasi penguin saat keduanya berlaga dengan PSG.
Ramos dan Hakimi memang cukup dekat, mengingat keduanya pernah sama-sama memperkuat Real Madrid, sebelum akhirnya kembali bertemu di PSG.
Penulis : Haryo Jati Editor : Desy-Afrianti
Sumber : The Sun