> >

Malangnya Harry Maguire, Jadi Bahan Olok-Olok di Sidang Parlemen Ghana

Sapa qatar | 2 Desember 2022, 23:55 WIB
Pesepak bola Manchester United, Harry Maguire, melakukan pemanasan menjelang laga Piala Liga Inggris melawan Aston Villa di Stadion Etihad, Manchester, Inggris, Kamis, 10 November 2022. (Sumber: AP Photo/Dave Thompson)

"Tuan moderator, Anda ingat, di negara ini, kami juga memiliki Maguire ekonomi. Moderator, ketika kami memberi Maguire ini kesempatan untuk menjadi pusat pertahanan kami, dia justru akan menjadi risiko dari gol kami sendiri," oloknya. 

Analogi sepak bola terus berlanjut dalam sidang parlemen Ghana ketika anggota lain, Alex Tetteh Djornobuah, memperingatkan agar tidak memilih mantan presiden kembali berkuasa.

Djornobuah kemudian membandingkan dengan keputusan Chelsea untuk membawa kembali Romelu Lukaku.

Ia menjelaskan kepada anggota akan lebih baik "mempertahankan Maguire" daripada membawa kembali pemain yang sekarang mereka kenal sebagai "striker terburuk di seluruh dunia".

Maguire sendiri saat ini masih berjuang bersama Timnas Inggris dan berhasil membawa The Three Lions ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 untuk menghadapi tantangan Senegal. 

Sementara Ghana yang berada di Grup H, bisa memastikan tempat ke babak gugur jika mampu mengalahkan Uruguay atau cukup meraih hasil imbang asalkan Korea Selatan tidak menang lebih dari satu gol di pertandingan melawan Portugal.  

Baca Juga: Harry Kane Jadi Pemain Timnas Inggris yang Paling Banyak Diserang di Twitter selama Piala Dunia 2022

 

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Sky News


TERBARU