Punya Saham di Persija, Dirut PT LIB Terbaru Ferry Paulus Jamin Tak Ada Konflik Kepentingan
Sepak bola | 16 November 2022, 21:15 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus mengatakan akan menjamin tidak ada konflik kepentingan, kendati dirinya masih memiliki saham di Persija Jakarta.
Selain memegang saham di Persija, Ferry Paulus diketahui menjabat sebagai Direktur Olahraga Persija Jakarta. Sebelumnya diumumkan di laman PSSI, bahwa Ferry Paulus terpilih dalam RUPS Luar Biasa PT LIB.
Meski demikian, Ferry telah melepas jabatannya sebagai Direktur Olahraga Persija seusai menjadi Dirut PT LIB menggantikan Akhmad Hadian Lukita yang ditahan sebagai tersangka Tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga: Daftar Lengkap Jajaran Direksi dan Komisaris Baru PT LIB Hasil RUPS Luar Biasa
Pasalnya, jajaran direksi PT LIB tidak boleh memegang jabatan di sebuah klub.
"Enggak ada masalah ya, yang penting kan bukan operational," kata Ferry Paulus ketika disinggung soal kekhawatiran akan ada konflik kepentingan, dikutip dari Bolasport, Selasa (15/11/20222).
"Saya di Persija kan sebagai pemegang saham, memang selain pemegang saham kan sebagai Direktur Olahraga di sana."
"Dan secara operasional sudah mengalami penurunan," sambungnya.
Baca Juga: PT LIB Sebut Liga 1 Kemungkinan Kembali Bergulir pada 2 Desember
Ferry merasa menjabat sebagai Dirut PT LIB merupakan tugas dengan beban berat. Terlebih, kompetisi Liga 1 dihentikan sementara usai Tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan orang.
"Saya diminta untuk membawa PT LIB memasuki satu dimensi baru menuju transformasi," tutur Ferry Paulus.
"Saya mau memberi informasi bahwa jabatan ini adalah paling berat."
"Bahwa sepak bola baru saja mengalami tragedi," tutup Ferry Paulus.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV/Bolasport.com