> >

Iwan Bule Apresiasi Kemenangan Timnas U20 Indonesia atas Moldova

Sepak bola | 2 November 2022, 05:35 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengapresiasi kemenangan yang diraih Timnas U20 Indonesia atas Moldova, Selasa (1/11/2022). (Sumber: PSSI.org)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengapresiasi kemenangan yang diraih Timnas U20 Indonesia atas Moldova dengan skor 3-1, Selasa (1/11/2022). 

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap, kemenangan yang diraih skuad asuhan Shin Tae-yong bisa menjadi modal berharga sebagai persiapan tampil di Piala Dunia U20 2023.

"Alhamdulillah anak-anak mampu meraih kemenangan melawan Moldova. Ini tentu menjadi hasil yang baik dan menjadi modal positif jelang persiapan Piala Dunia U-20 2023 mendatang," kata Iriawan dikutip dari laman resmi PSSI. 

Iriawan menambahkan, ia ingin Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bisa terus meningkatkan kemampuan selama menjalani pemusatan latihan di Eropa. 

"PSSI berharap pemain terus meningkatkan kemampuan selama pemusatan latihan di Eropa. Seusai di Turki, mereka akan menjalani pemusatan latihan di Spanyol dan akan menjalani sejumlah laga uji coba internasional," imbuhnya. 

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Timnas U20 berhasil meraih kemenangan di laga uji coba saat menghadapi Moldova. 

Bertanding di Stadion Manavgat Ataturk di Antalya, Turki, Garuda Nusantara tertinggal lebih dulu saat Vicu Bulmaga mencetak gol lebih dulu untuk Moldova di menit ke-6. 

Tertinggal 0-1, Indonesia mencoba meningkatkan serangan untuk mencari gol penyama. 

Baca Juga: Hasil Timnas U20 Indonesia vs Moldova: Comeback, Garuda Nusantara Menang 3-1

Gol tersebut baru lahir di babak kedua lewat gol dari pemain pengganti Rabbani Tasnim yang baru semenit di lapangan pada menit 58.

Timnas U20 kemudian berbalik memimpin di menit 73 usai Muhammad Ferrari membobol gawang Moldova memanfaatkan lemparan ke dalam jauh dari Roby Darwis yang gagal diantisipasi oleh kiper lawan. 

Skuad racikan Shin Tae-yong itu kemudian menambah keunggulan lewat eksekusi penalti Marselino Ferdinan pada menit 79.

Timnas U20 Indonesia pun berhasil menyudahi laga dengan kemenangan 3-1 atas Moldova. 

Hasil ini menjadi kemenangan kedua Indonesia selama menjalani pemusatan latihan di Turki. 

Di dua laga sebelumnya, Indonesia menang 2-1 atas Cakallikli Spor namun kemudian kalah dari Turki juga dengan skor 1-2.

Selanjutnya, Timnas U20 Indonesia kembali akan menghadapi Moldova di laga uji coba pada 4 November mendatang. 

Setelah itu, skuad Garuda Nusantara akan melanjutkan pemusatan latihan mereka ke Spanyol hingga 4 Desember 2022. 

Baca Juga: Timnas U20 Indonesia Kalah dari Turki, Shin Tae-yong Soroti Lemahnya Lini Serang

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU