> >

Final Kejuaraan Dunia BWF 2022: The Daddies Ditantang Anak Didik Rexy Mainaky dari Malaysia

Kompas sport | 27 Agustus 2022, 13:24 WIB
Ganda putra Malaysia, Aaron Chia (kanan) dan Soh Wooi Yik, bereaksi saat menghasilkan poin dalam laga perempat final ganda putra Olimpiade Tokyo 2022 melawan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo dari Indonesia, Kamis, 29 Juli 2021. (Sumber: AP Photo/Dita Alangkara)

TOKYO, KOMPAS.TV - Ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, berhasil lolos ke babak final Kejuaraan Dunia BWF 2022 dan akan menantang The Daddies, ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. 

Aaron/Soh melenggang ke final usai menumbangkan wakil India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang, Sabtu (27/8/2022).

Aaron/Soh menang lewat tiga pertandingan dengan skor 20-22, 21-18, dan 21-16.

Ini merupakan final pertama bagi Aaron/Soh di Kejuaraan Dunia. Ganda putra asuhan Rexy Mainaky itu berpeluang meraih emas untuk kali pertama di turnamen grade 1 tersebut.

Baca Juga: Kalahkan Fajar/Rian, Ahsan/Hendra Melaju ke Final Kejuaraan Dunia BWF 2022

Aaron/Soh juga menjadi ganda putra Malaysia pertama yang berhasil ke final Kejuaraan Dunia setelah Koo Kien Keat/Tan Boon Heong meraih perak di Paris 2010.

Sebelumnya Ahsan/Hendra melaju ke final Kejuaraan Dunia BWF 2022 setelah mengalahkan wakil Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dengan skor 23-21, 12-21, dan 21-16.

Bagi The Daddies Ahsan/Hendra ini merupakan final keempat di Kejuaraan Dunia 2022.

Pada tiga edisi sebelumnya (2013, 2015, 2019), ganda putra Indonesia ini selalu berhasil juara.

Partai final BWF World Championship 2022 dijadwalkan berlangsung pada Minggu (28/8) besok.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU