Jelang Kejuaraan Dunia 2022, Pelatih Tunggal Putra: Sudah Siap Semua, Tinggal Berangkat
Kompas sport | 12 Agustus 2022, 16:18 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih Pelatnas PBSI sektor tunggal putra, Irwansyah, memastikan kesiapan timnya jelang Kejuaraan Dunia 2022.
BWF World Championsip 2022 atau Kejuaraan Dunia 2022 rencananya akan bergulir pada 22-28 Agustus mendatang di Tokyo, Jepang.
"Dari kami sudah bagus ya, mulai proses latihan hingga fokusnya anak-anak sudah baik. Menurut saya kondisi mereka sudah siap tanding dan tinggal berangkat saja," kata Irwansyah dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Kamis (11/8), dikutip dari Antara News.
Total, ada empat tunggal putra yang dikirim PBSI ke Kejuaraan Dunia 2022. Mereka adalah Anthony Sinisuka Ginting [6]. Jonatan Christie [7], Tommy Sugiarto, dan debutan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Baca Juga: Hasil Drawing Kejuaraan Dunia BWF 2022: Semua Wakil Ganda Putra Indonesia Langsung ke 32 Besar
Selaku debutan, Chico juga tetap diberikan porsi latihan yang sama seperti Ginting maupun Jonatan.
Chico sendiri sebenarnya bukanlah pilihan utama PBSI untuk Kejuaraan Dunia tahun ini. Chico mendapat undangan BWF setelah tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, ditarik mundur oleh PBSI.
Shesar Hiren dinilai PBSI masih belum siap, karena cedera betisnya belum pulih total.
"Porsinya sama saja seperti Ginting dan Jonatan, karena kebutuhan di sektor ini merata. Untuk turun di Kejuaraan Dunia, stroke dan daya tahan harus lebih ditingkatkan," sambung sang pelatih.
"Mental juga tak kalah penting, karena kekuatan kita berpangkal dari situ, agar lebih yakin di lapangan," imbuh Irwansyah.
Hasil drawing atau undian Kejuaraan Dunia 2022 juga sudah dirilis. Hasilnya, Ginting, Jonatan, serta Chico berada di pool atas.
Baca Juga: Ginting Siap Jika Hadapi Victor Axelsen di Kejuaraan Dunia 2022
Irwansyah menganggap hal tersebut sebagai kerugian lantaran wakil-wakil Indonesia berpotensi saling bertemu pada babak-babak awal.
"Menurut saya, ini kurang bagus buat kami. Yang terpenting pikirkan dulu untuk melewati setiap babak, kalau bertemu (rekan senegara) ya sudah siap saja karena siapapun pasti mau menang," tandasnya.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Edy-A.-Putra
Sumber : Antara News