> >

Semifinal Piala AFF U16: Indonesia Diprediksi Kalahkan Myanmar dan Lolos ke Final, Ini Analisisnya

Kompas sport | 9 Agustus 2022, 17:38 WIB
Kapten Timnas U16 Indonesia, Iqbal Gwijangge (kanan) bersama pelatih Bima Sakti. (Sumber: Antara Foto/Michael Siahaan)

Apalagi, kata Indro, timnas punya kelebihan pergerakan tanpa bola dari pemain seperti Kaka yang selama ini juga cukup baik sehingga membuka peluang bagi pemain lain seperti Muhammad Nabil Asyura untuk mencetak gol.

“Yang terpenting bagi pasukan Bima Sakti ini adalah tetap mempertahankan fighting spirit dan mental yang kuat seperti yang ditunjukkan saat melawan Vietnam dan tidak menganggap enteng lawan,” paparnya.

Ia pun memprediksi tim Garuda Asia mampu mengalahkan Myanmar 2-0 dan melaju ke final. 

"Jika ini bisa dilakukan, maka bukan tidak mungkin kita bisa lolos ke final dengan mengalahkan Myanmar dengan skor 2-0 bahkan bisa lebih," tutupnya. 

Selama fase grup Piala AFF U16, anak-anak asuh Bima Sakti mampu membukukan 13 gol dan baru kebobolan 1 gol. Garuda Asia pun difavoritkan jadi juara.

Sebagai informasi, kick off pertandingan Indonesia vs Myanmar ini akan digelar pukul 20.00 WIB di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu besok. 

Baca Juga: Kata Pelatih Myanmar Jelang Semifinal Piala AFF U16 2022 Kontra Timnas U16 Indonesia

 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU