> >

Bekuk Thailand 3-2, Tim Sepak Bola CP Indonesia Targetkan Pertahankan Gelar Juara ASEAN Para Games

Kompas sport | 31 Juli 2022, 12:23 WIB
Tim putra sepak bola cerebral palsy (CP) Indonesia mengalahkan tim Thailand pada laga pertama preliminary round ASEAN Para Games 2022, Minggu (31/7/2022). (Sumber: NPC INdonesia via Kompas.com)

Namun, perlawanan Thailand belum cukup menggoyahkan semangat tim Indonesia yang kemudian berhasil memenangi laga dengan skor 3-2.

Bagi Indonesia, kemenangan atas Thailand menjadi modal apik untuk memuncaki klasemen sepak bola CP ASEAN Para Games 2022.

Jika tim Indonesia berhasil memuncaki klasemen, mereka akan berhadapan tim peringkat keempat pada semifinal yang dijadwalkan berlangsung di Stadion UNS, Rabu (3/7/2022).

Setelah melawan Thailand pada pertandingan pertama, tim Indonesia dijadwalkan bertanding melawan Myanmar (1 Agustus) dan Kamboja (2 Agustus).

Untuk diketahui, tim Indonesia merupakan juara bertahan dalam cabang olahraga sepak bola CP ASEAN Para Games.

Sebelumnya, tim Indonesia menjadi juara dan meraih medali emas pada ASEAN Para Games 2017 di Malaysia.

Saat itu tim Indonesia menang 3-0 pada partai puncak kontra Thailand.

Bermodalkan status juara bertahan, tim sepak bola CP Indonesia kembali menargetkan medali emas pada ASEAN Para Games 2022.

"Saya bersama semua pemain dan ofisial bertekad untuk kembali meraih gelar juara. Kami yakin bisa meraih medali emas ASEAN Para Games 2022," kata pelatih tim sepak bola CP Indonesia Anshar Ahmad, dikutip dari Kompas.com.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas.com


TERBARU