> >

Renato Sanches di antara AC Milan dan Paris Saint-Germain

Kompas sport | 21 Juli 2022, 01:05 WIB
Gelandang klub LOSC Lille, Renato Sanches yang diminati AC Milan dan Paris Saint-Germain. (Sumber: Instagram @renatosanches18)

"Dia akan pergi ke Paris atau Milan. Hanya itu yang bisa saya katakan," pungkasnya. 

Setelah sempat mengalami masa suram ketika bermain di Jerman, Sanches perlahan bangkit saat merumput di Prancis. 

Musim lalu, gelandang yang punya fleksibilitas bermain itu mampu mencetak satu gol dan memberikan lima assist dalam 24 penampilan Ligue 1 untuk Lille. 

Milan musim panas ini memang butuh gelandang baru setelah mereka harus kehilangan Franck Kessie yang harus pergi karena kontraknya habis dan telah bergabung ke Barcelona. 

Sementara PSG, setelah resmi memecat Mauricio Pochettino dan menunjuk Christophe Galtier, klub kaya tersebut dipastikan bakal segera aktif di bursa transfer untuk memperkuat tim di musim depan. 

Paris Saint-Germain sendiri saat ini tengah berada di Jepang untuk menjalani tur pramusim mereka. 

Di laga uji coba pertama, Lionel Messi dan kawan-kawan meraih kemenangan 2-1 atas klub J-League 1 Kawasaki Frontale.  

Baca Juga: PSG Ingin Tukar Neymar dengan Bernardo Silva, Manchester City Tegas Menolak

 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Football Italia


TERBARU