PSSI: BRI Masih Sponsori Liga 1Musim 2022/2023
Kompas sport | 19 Juli 2022, 20:37 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI mengatakan bahwa Bank Rakyat Indonesia (BRI) masih akan menjadi sponsor utama untuk kompetisi Liga 1 musim 2022/2023
"BRI tetap menjadi sponsor," kata Iriawan di Gedung Kemenpora, Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (19/7/2022.
BRI sendiri merupakan sponsor utama Liga 1 musim lalu. Dengan kembali menjadi sponsor utama maka kompetisi kasta teratas di Indonesia itu masih akan tetap bernama BRI Liga 1.
Iriawan pun bersyukur bank BUMN tersebut masih mau memberi dukungan untuk kompetisi nasional di tengah kesulitan akibat pandemi Covid-19.
Namun pria yang akrab disapa Iwan Bule itu memastikan sponsor dari BRI itu tidak bersifat jangka panjang tapi tergantung di tiap musimnya.
Sementara terkait nilainya, Iriawan menambahkan bahwa masih sama dengan Liga 1 musim lalu.
"Tidak jangka panjang. Nanti tergantung situasi. Untuk nilai sponsornya, hampir sama seperti kemarin," ungkap Iriawan.
BRI adalah sponsor utama kesekian kalinya sejak kompetisi teratas Indonesia bernama Liga 1 pada 2017.
Baca Juga: Jelang Bergulirnya Liga 1, Ketum PSSI Siapkan Sanksi Tegas bagi Wasit yang Langgar Etika
Pada tahun tersebut, GoJek dan Traveloka menjadi sponsor utama dengan GoJek kemudian menjadi sponsor utama tinggal si musim berikutnya.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Purwanto
Sumber : Antara