Hasil Malaysia Open 2022: Apriyani/Fadia dan Rehan/Lisa Kompak ke 16 Besar
Kompas sport | 28 Juni 2022, 11:39 WIBKUALA LUMPUR, KOMPAS.TV - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran) dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti berhasil melaju ke 16 besar Malaysia Open 2022.
Rehan/Lisa terlebih dahulu memastikan lolos ke babak 16 besar.
Bermain melawan pasangan Hong Kong Chang Tak Chin/Ng Wing Yung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Selasa (28/06/2022) pagi WIB, Rehan/Lisa menang dengan skor 23-21, 8-21, 21-18 dalam pertandingan berdurasi 45 menit.
Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2022: Main Pagi Ini, 11 Wakil Merah Putih Berjuang ke 16 Besar
Ini merupakan kemenangan perdana Rehan/Lisa atas Chang/Ng.
Pada babak 16 besar nanti, ganda campuran Indonesia ranking 46 dunia ini akan menghadapi unggulan keempat asal China Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.
Rehan/Lisa pernah satu kali berduel dengan Wang/Huang, tepatnya di ajang Indonesia Master 2022 tiga pekan silam. Hasilnya, Rehan/Lisa kalah straight game 18-21, 9-21.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2022: Gregoria Mariska Bekuk Tunggal Putri Ranking Satu Dunia
Sementara itu, Apri/Fadia sukses melewati hadangan wakil Jerman Stine Kuespert/Emma Moszczynski dengan skor 22-20, 21-9.
Meskipun kalah secara peringkat, 133 berbanding 77, Apri/Fadia tampil dominan selama pertandingan.
Apri/Fadia akan menantang unggulan keenam asal Jepang, Nami Matusyama/Chiharu Shida di babak 16 besar nanti.
Apabila menilik ranking Nami/Chiharu, Apri/Fadia tentu tidak difavoritkan lolos ke babak perempat final. Tetapi, Apri/Fadia diprediksi bisa tampil menyulitkan ganda putri Jepang ranking 5 dunia tersebut.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV