Hasil Piala Presiden 2022: Tundukkan Persebaya 3-1, Persib Pimpin Klasemen Grup C
Kompas sport | 17 Juni 2022, 23:39 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Persib Bandung berhasil meraih kemenangan atas Persebaya Surabaya di laga kedua Piala Presiden 2022, Jumat (17/6/2022).
Bertanding di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, duel Persebaya vs Persib berakhir dengan skor 1-3 untuk keunggulan Maung Bandung.
Bajul Ijo sebenarnya mampu membuka keunggulan lebih dulu saat eksekusi penalti Leonardo Lelis mampu membobol gawang Fitrul Dwi Rustapa pada menit 17.
Namun keunggulan 1-0 Persebaya hanya bertahan selama 7 menit.
Persib berhasil menyamakan kedudukan saat Victor Igbonefo membobol gawang Persebaya melalui sundulan setelah berhasil memanfaatkan kemelut di kotak penalti.
Pada menit 34, tuan rumah berbalik memimpin 2-1 melalui gol yang dicetak Nick Kuipers.
Baca Juga: Piala Presiden 2022: Pelatih Persita Tangerang Berharap Timnya Dapat Hasil Positif
Berawal dari tendangan bebas Ezra Walian, Kuipers mampu menanduk bola dan membuat Andhika Ramadhani memungut bola untuk yang kedua kalinya.
Skor 2-1 untuk keunggulan Persib atas Persebaya pun bertahan hingga turun minum.
Berlanjut ke babak kedua, pertandingan Persebaya vs Persib berlangsung semakin seru.
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV